Nasional

Keren, Polri Beli Puluhan Moge Produk BMW Amankan ASIAN Games

Oleh : luska - Senin, 26/02/2018 17:03 WIB

Jakarta, INDONEWS.ID - Korps lalu lintas Polri telah membeli sebanyak 50 unit motor petualang BMW Motorrad, R1200GS.

Seperti dikutip dari akun Instagram @polantasindonesia,

"Untuk yang pihak kepolisian lebih rendah sedikit dari Rallye. Jadi ada beberapa fitur yang tidak ada seperti Hill Start Assist (HSA),"

Rencananya motor gede ini akan dipergunanakan untuk menunjang patroli Polisi lalulintas dan mendukung pelaksanaan event olahraga terbesar di Asia, Asian Games 2018.

Dilansir dari viva.co.id, Chief Executive Officer BMW Motorrad Indonesia-Maxindo Moto, Joe Frans, mengatakan kepolisian, memang ada pengadaan untuk motor patroli. Fungsinya ke depan adalah untuk mendukung acara Asian Games ya, mensukseskan Asian Games 2018.


Dikatakan Joe, tahun 2017 kepolisian telah memesan 50 unit moge adventure, namun untuk tahun 2018 ini joes masih merahasiakan jumlah pesanan moge ini.

BMW sendiri tercatat baru pertama kali dipilih sebagai kendaraan dinas Kepolisian, sebelumnya `moge` yang kerap terlihat dimiliki Polisi Lalu Lintas diantaranya Yamaha XJ900P, Honda Goldwing, Hingga Harley-Davidson.(Lka)

 

Artikel Terkait