Nasional

Soal Pertemuan Jokowi-Airlangga, PDIP: Itu Hal yang Biasa

Oleh : hendro - Senin, 26/03/2018 11:15 WIB

Presiden Jokowi Kongkow-kongkow bareng Ketum partai Golkar Airlangga Hartarto

 Jakarta, INDONEWS.ID – Kader PDIP menilia pertemuan Presiden Joko Widodo dengan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto, di Kebun Raya Bogor, Kota Bogor, Jawa Barat, Sabtu (24/3)lalu tidak ada yang istimewa.

“ Saya pikir itu hal yang biasa saja, wajar saja Pak Jokowi bertemu Pak Airlangga," kata anggota Komisi III DPR dari Fraksi PDIP  Arteria di Jakarta, Senin (26/3/2018).

Menurut Arteria, , Airlangga merupakan pembantu Jokowi di Kabinet Kerja sebagai Menteri Perindustrian. Maka jika diperluas, Jokowi sah-sah saja bertemu dengan ketum parpol koalisi pendukung pemerintah.

Lebih lanjut Arteria berpendapat, terlalu dini jika  langsung menyimpulkan ini merupakan kode Jokowi akan memilh Airlangga sebagai cawapres. Apalagi, proses penjaringan dan penyaringan masih berjalan oleh tim informal.

Untuk diketahui sebelumnya, Jokowi juga lebih dulu pernah mengajak beberapa ketum parpol seperti Ketum PKB Muhaimin Iskandar yang diajak naik kereta bandara, Ketum PPP M. Romahurmuziy diajak kunjungan ke pesantren, dan Ketum Partai Nasdem Surya Paloh diajak meninjau progres pembangunan MRT. (hdr)

Artikel Terkait