Nasional

Cawagub Djarot Minta Doa Restu, Isteri Gus Dur Sumringah

Oleh : indonews - Jum'at, 14/04/2017 21:41 WIB

Cawagub Djarot Saiful Hidayat mengunjungi Ibu Sinta Gus Dur, di kediamannnya, Kamis (13/4/2017). (Foto: Ist)

Jakarta, INDONEWS.ID - Isteri Presiden ke-4 Republik Indonesia Abdurrahman (Gus Dur) sumringah dengan kedatangan Calon Wakil Gubernur DKI Djarot Syaiful Hidayat ke kediamannya, di �Jalan Warung Sila, Ciganjur, Jakarta Selatan, Kamis (13/4/2017). Sinta menuturkan, dirinya sudah lama mengenal Djarot sejak menjabat Wali Kota Blitar. Djarot merupakan sosok warga nahdiyin yang kerap dalam segala kegiatan NU selalu hadir dan membantu segala kegiatan keagamaan kaum sarungan itu di Blitar. Bahkan, Djarot kerap sahur dan blusukan bersama dengan warga NU. Sinta memiliki kenangan tersendiri dengan sosok Djarot, yang selalu membantu dalam bedah rumah dengan dana gotong royong yang diprogramkan Djarot ketika menjadi orang nomor satu di Blitar. Ketika ditanya apakah mendukung Pasangan Basuki-Djarot, Sinta hanya menjawab diplomatis, sembari tersenyum penuh arti. "Saya itu pernah jadi Ibu anak bangsa Indonesia. Siapa pun yang mau menjabat atau apa, dan datang kemari akan saya terima. Dan mereka datang pasti minta doa restu, saya doakan saya restui semuanya," tutur Sinta. Lebih lanjut, Sinta mengatakan kekuasaan merupakan milik Tuhan. Sekalipun pun manusia merekayasa, namun tetaplah Tuhan yang menentukannya. "Perkara siapa yang jadi itu urusan Tuhan. Jadi seperti kemarin waktu pilpres, pemilihan gubernur semua sama pada datang ke sini. Pak Jokowi mulai mau jabat sebagai Gubernur kemudian jadi Presiden, Pak Hatta Radjasa, Pak Gubernur Jatim, semuanya pada datang nah kalau sekarang Pak Djarot datang, loh jangan pak, masa saya begitu," ucapnya. "Pokoknya saya selalu mengatakan bahwa sahur keliling atau buka puasa bersama itu tidak ada baju politiknya. Murni kegiatan keagamaan dan kemanusiaan. Jadi tidak ada masalah politik," imbuhnya. Diakui Djarot kedatangannya ke kediaman Sinta untuk meminta restu Pildaka DKI pada 19 April mendatang berjalan dengan baik, dan aman. "Saya terakhir ke sini kan waktu haulnya Gus Dur. Saya sudah janji sama beliau ke sini lagi. Sudah lama lah jadi sudah anggap keluarga sendiri. Jadi minta doa restu ya kayak keluarga sendiri," ujar Djarot. Djarot mengatakan, kedatangannya juga mengundang Ibu Sinta untuk datang ke acara peresmian Masjid KH Hasyim Asy`ari. KH Hasyim Asy`ari merupakan kakek Gus Dur, yang juga dipakai sebagai nama masjid baru yang terletak di Jalan Daan Mogot, Jakarta Barat. Peresmian masjid ini direncanakan berlansung pada Minggu (16/4) yang akan dihadiri Presiden Joko Widodo. "Sekaligus ya secara resmi menyampaikan izin sekaligus peresmian Masjid Hasyim Asy`ari," ujarnya. (Ralian)

TAGS :

Artikel Terkait