Daerah

Cegah kebakaran, Instalasi Listrik di DKI Akan Ditata

Oleh : hendro - Sabtu, 31/03/2018 16:09 WIB

Wagub DKI Sandiaga Uno

Jakarta, INDONEWS.ID- Buntut pasca kebakaran yang terjadi di Kawasan Taman Kota Jakarta Barat, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, akan melakukan penataan wilayah rawan kebakaran.

Menurut  Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno, hal tersebut bertujuan agar tidak ada lagi korban jiwa yang timbul akibat musibah kebakaran.

Sandiaga juga mengatakan akan menata instalasi listrik yang ada di pemukiman padat penduduk. Hal ini harus dilakukan agar musibah kebakaran dapat dihindari dan diminimalisir.

"Ini rata-rata berakibat dari hubungan pendek korsleting. Nah, ini kami nanti bersama-sama PLN memetakan daerah-daerah yang rentan terhadap hubungan pendek, korsleting ini sehingga bisa lebih terantisipasi. Dan dicegah kemungkinan kebakaran di masa yang akan datang," kata Sandiaga di Jakarta Timur, Sabtu (31/3/2018).

Sandiaga mengegaskan, akan menata instalasi listrik agar mengurangi terjadinya kebakaran di Ibu Kota. "Ini kebakaran kedua yang besar semenjak kami menjabat. Dan kalau melihat (penataan listrik) memang ini menjadi perhatian yang harus kita prioritaskan ke depan," ujarnya.(hdr)

 

Artikel Terkait