Nasional

Arus Mudik Lebaran 2018 Lancar dan Terkendali Tol dan Jalur Biasa

Oleh : luska - Senin, 11/06/2018 12:50 WIB

Arus mudik wilayah Tasikmalaya lancar. (Ist)

Jakarta, INDONEWS.ID - Arus mudik lebaran 2018 terpantau mulai ramai dan hingga saat ini masih lancar terkendali.

Seperti arus mudik melalui jalan darat, pada jalur jalan tol di Jawa, dipadati kendaraan pada Jumat malam (8/6/2018) hingga Senin (10/6/2018).

Berikut daftar jalur Tol di wilayah Jawa yang dipadati oleh kendaraan yang mayoritas adalah mobil pribadi, dalam kondisi lancar, data diambil dari Kementerian PUPR :

1. Jalur Alternatif di Seputaran Kali Kutho (Jalan Tol-Jalan Nasional-Jalan Tol), Batang-Semarang
2. Jalan Raya Subah dekat Rumah Makan Raja Sate H. Subali, Jalan Nasional Batang-Semarang
3. Area Gerbang Tol Ciujung Arah Merak (Tol Jakarta-Merak)
4. Padat merayap KM 28-KM 37 Arah Cikampek (Tol Cikampek)
5. Simpang Susun Cikunir dari Arah JORR dan Cawang (Tol Cikampek)
6. Pertigaan Jalan Kawasan Industri dan Jalan Nasional (Jl. A Yani) Cikampek
7. Cibiru-Cileunyi (Jalan Nasional), Bandung

Sedangkan untuk jalur Pantai Utara Jawa (Pantura) pada Senin (10/6/2018) terpantau lengang dan lancar di beberapa titik vital. Hal itu terlihat dari layar CCTV posko mudik di kantor Kementrian Perhubungan (Kemenhub), Jakarta Pusat.

Untuk Kawasan Tegal Gubug, Cirebon, Jawa Barat yang kerap terjadi pasar tumpah, lalu lintas juga terpantau lancar pada pagi ini hingga pukul 10.10 WIB. Kedua arah yakni arah Jawa Tengah dan arah Jakarta hanya dilalui pengendara sepeda motor, dengan frekuensi pengendara mobil dan bus yang cukup minim. Belum terlihat ada aktivitas pasar atau pasar tumpah di sana.

Secara garis besar, di H-4 Lebaran pagi ini, hampir seluruh titik-titik vital Jalur Pantura seperti Cikampek, Subang, Cirebon, dan Tegal serta jalan tol seperti Kanci, Pejagan, dan Brexit masih terpantau lancar dan terkendali. (Lka)

 

Artikel Terkait