Nasional

Ali Ngabalin: Statement Prabowo Soal Anak Kurang Gizi di Jambi Tidak Berdasarkan Data

Oleh : hendro - Rabu, 08/08/2018 18:55 WIB

Tenaga Ahli Utama Deputi IV Kantor Staf Presiden Ali Mochtar Ngabalin

Jambi, INDONEWS.ID - Pernyataan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto soal angka anak kurang gizi di Jambi yang mencapai 30 persen, dibantah keras oleh Ali Mochtar Ngabalin.

 Dalam kesempatan konsolidasi Lintas Relawan Jokowi Jambi Rabu tanggal 8 Agustus 2018 di EV Garden Kota Jambi, Tenaga Ahli Utama Deputi IV Kantor Staf Presiden itu menyatakan, statement Prabowo tidak bisa dipertanggungjawabkan sama sekali.

"Pernyataan Prabowo tentang jumlah anak kurang gizi di Jambi tidak bisa dipertanggungjawabkan karena tidak didasarkan pada data lembaga resmi, baik itu BPS maupun lembaga terkait lainnya", ujar Ngabalin. 

Menurutnya, pernyataan tersebut hanya didasari pada emosi sesaat, yang tidak lain tujuannya adalah untuk mendiskreditkan kerja-kerja pemerintah.

Ngabalin sangat menyayangkan hal tersebut, karena pernyataan-pernyataan pesimisme tidak bisa menaikkan kesejahteraan ekonomi masyarakat. 

Sementara kerja-kerja Pemerintahan Jokowi telah sangat baik dalam menurunkan jumlah anak kurang gizi, bukan hanya di Jambi, tapi di seluruh Indonesia.

"Sebaiknya tokoh-tokoh bangsa berlomba-lomba menyebarkan optimisme untuk meningkatkan semangat masyarakat, bukan malah menebar pesimisme yang samasekali tidak produktif", tutup Ngabalin.(hdr)

Artikel Terkait