Ila Sidharta, Collector Merchandise Mickey Mouse

Oleh : Ronald - Minggu, 02/12/2018 13:15 WIB

Ila Sidharta mengaku sudah menjadi merchandise collector Mickey Mouse sejak duduk di bangku kuliah. Hingga kini, koleksinya pun sudah tidak terhitung lagi jumlahnya.

Jakarta, INDONEWS.ID - Siapa yang tidak kenal Mickey Mouse? Ya, tokoh kartun ciptaan Walt Disney ini termasuk karakter animasi terpopuler di dunia.

Penggambaran karakter yang dihadirkan dari tokoh Si Miki Tikus dengan kesan ramah dan tingkah lakunya yang menggemaskan ini membuat banyak orang menyukainya.

Pada 18 November 2018 lalu, tokoh animasi tersebut merayakan hari jadinya yang ke 90 sejak pada tahun 1928 lalu diperkenalkan kepada publik.

Kemeriahan perayaan ulang tahun Mickey Mouse berlangsung meriah hampir di seluruh dunia. Tak terkecuali juga di Indonesia.

Meski sudah berusia 90 tahun, Mickey Mouse disukai berbagai generasi dan usia. Karakter-karakter ciptaan Disney memang banyak disukai dan selalu mendapat tempat di hati para penggemarnya.

Sebut saja salah satunya adalah Ila Sidharta. Perempuan berusia 43 tahun ini merupakan salah satu dari sekian banyak penggemar tokoh kartun ini.

Ila begitu biasa dirinya disapa, mengaku sudah menjadi merchandise collector Mickey Mouse sejak duduk dibangku kuliah. Hingga kini, koleksinya pun sudah tidak terhitung lagi jumlahnya.

"Saya mulai koleksi sejak jaman kuliah. Kalau dihitung ada berapa, lumayan banyak," ujarnya.

Ila menceritakan beberapa koleksi merchandise yang dimilikinya. Mulai dari tas, boneka, kaus, bantal, mug, dompet, jam, dan masih banyak lainnya yang berkualitas ekspor.

"Saya punya dompet yang gambarnya Mickey. Keliatan seperti dompet perempuan kebanyakan. Tapi uniknya, di dompet ini kalau dilihat detailnya banyak gambar Mickey-nya. Menurut saya ini belum banyak yang orang punya," ujar Ila.

Cukup lama menjadi kolektor merchandise Mickey Mouse, bertepatan dengan HUT yang ke 90 ini, Ila bersyukur hobinya ini ternyata masih ada yang mengapresiasi.

Belum lama, salah satu media elektronik mengadakan kegiatan lomba yang berhubungan dengan koleksi Mickey Mouse. Lomba ini merupakan lomba untuk pertama kalinya diadakan di Indonesia.

"Seneng aja bisa ikut bagian dari lomba koleksi ini. Saya sebagai kolektor, dengan adanya event ini merasa dihargai. Intinya, selama ini saya mengumpulkan pernak pernik Mickey Mouse jadi tidak sia-sia," pungkas Ila. (ronald)

 
 

Artikel Terkait