Olah Raga

Rekan Satu Tim, Akhirnya Menjadi Pasangan Sehidup Semati

Oleh : Ronald - Minggu, 09/12/2018 21:15 WIB

Pasangan atlet cabang olahraga Wushu, Lindswell Kwok dan Ahcmad Hulaefi melangsungkan resepsi pernikahan di Ayana Mid Plaza, Jakarta Pusat, Minggu (9/12)

Jakarta, INDONEWS.ID - Jika Anda masih ingat dengan hingar bingarnya event Asian Games beberapa waktu lalu, tentu anda masih ingat dengan nama atlet Lindswell Kwok dan Ahcmad Hulaefi.

Ya, keduanya adalah atlet yang menjadi pahlawan olahraga karena telah meraih medali emas dari cabang olahraha Wushu.

Namun tahukah anda jika belakangan ini, tersiar kabar jika kedua atlet ini akan melangsungkan pernikahan. Dan yang menjadi sorotan publik adalah rencana pernikahan kedua atlet ini, konon tersiar kabar jika tidak disetujui dari pasangan dari orang tua perempuannya, yakni orang tua Lindswell Kwok.

Meski demikian, acara resepsi pernikahan Lindswell dan Hulaefi tetap dilangsungkan pada Minggu (9/12) malam di Ayana Mid Plaza, Jakarta pusat, pukul 19.00 WIB.

Sementara itu, Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi saat dikonfirmasi oleh sebuah media lokal tanah air mengatakan turut mendoakan pernikahan pasangan Lindswell dan Hulaefi berjalan dengan lancar dan juga langgeng sampai akhir hayatnya.

“Semoga berkah, sakinah mawaddah warahmah, bahagia dunia akhirat," ujarnya, Minggu (9/12/2018).

Lindswell Kwok, sebagaimana kita ketahui adalah atlet kebanggaan Indonesia di cabang olahraga wushu. Kabar hubungan asmaranya dengan Hulaefi memang hampir tak diketahui publik sebelumnya.

Sedangkan Achmad Hulaefi sendiri merupakan seorang atlet wushu, sekaligus rekan satu tim Lindswell di Timnas Wushu.

Kabar tentang pernikahan Lindswell-Hulaefi pertama kali diungkap ke publik oleh Menpora Imam Nahrawi. Bermula ketika Imam memposting di akun Instagramnya, video momen ketika Hulaefi dan Lindswell berkunjung ke rumahnya, Senin (3/12) silam.

"Assalamualaikum @hulaefi dan @lindswell_k semoga bahagia dunia akhirat ya," tulis Imam di akun Instagramnya. Selamat menempuh hidup baru Lindswell-Hulaefi. (ronald)






 

Artikel Terkait