Daerah

Lagi, Satu Korban Tenggelamnya Kapal Arim Jaya Di Perairan Sumenep Ditemukan

Oleh : Ronald - Rabu, 19/06/2019 21:18 WIB

Petugas Gabungan kembali menemukan lagi satu korban dari musibah tenggelamnya kapal motor Arim Jaya di perairan Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur. Korban yang ditemukan oleh petugas gabungan itu sudah dalam kondisi meninggal dunia.

Surabaya, INDONEWS.ID -Petugas Gabungan kembali menemukan satu korban dari musibah tenggelamnya kapal motor Arim Jaya di perairan Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur. Korban yang ditemukan oleh petugas gabungan itu sudah dalam kondisi meninggal dunia. 
 
"Korban atas nama Aseri, laki-laki, umur 39 tahun. Saat ini jenazah dalam perjalanan menuju ke darat," kata Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Pol Frans Barung Mangera, di Surabaya, Rabu, (19/6/2019). 

Kombes Barung, mengatakan hingga saat ini tinggal dua penumpang hilang yang belum ditemukan. Kedua korban yang belum diketahui keberadaannya itu bernama Zihratul Ilma, (6 tahun), perempuan, dan Muhammad Rizal, (8 tahun), laki-laki.

"Keduanya merupakan warga asal Gowa-Gowa," sambung Kombes Barung. 

Sementara itu, dengan dtemukannya satu jenazah tersebut, maka total korban yang meninggal akibat tragedi ini mencapai 20 orang. Dari jumlah itu, 16 jenazah sudah teridentifikasi, sedangkan empat jenazah sisanya masih proses identifikasi.
 
Diberitakan, kapal motor Arim Jaya mengalami kecelakaan pada Senin, (17/6/2019). Kecelakaan terjadi di perairan antara Pulau Sapudi dan Giliyang, Kabupaten Sumenep, Madura. Kapal kayu itu terombang-ambing setelah satu jam diterjang ombak besar, hingga kemudian tenggelam.

Berdasarkan informasi yang terkumpul dilapangan, perahu itu diketahui membawa 61 penumpang berangkat dari Pulau Gowa-gowa, Kecamatan Ra`as, akan menuju Pelabuhan Dungkek, Kabupaten Sumenep.
 
Akibat kecelakaan tersebut, sebanyak 39 orang ditemukan selamat, 20 meninggal dunia, dan dua orang hilang belum ditemukan. Sementara 16 dari 20 jenazah telah teridentifikasi, sedangkan 4 sisanya masih proses identifikasi. (rnl)
 

Artikel Terkait