Dipecat PPP Djan Faridz, Karier Lulung Justru Melejit

Oleh : indonews - Jum'at, 24/03/2017 11:03 WIB

Jakarta, INDONEWS.ID - Siapa duga setelah dipecat dari PPP Djan Faridz, karir politik Abraham Lunggana (Lulung) semakin melejit. Pasalnya banyak tawaran mengalir kepada diri Lulung, salah satunya, anggota DPRD DKI ini mendapat pesan dari Ketum Partai Demokrat (PD) Susilo Bambang Yudhoyono agar segera mencari kolega baru dalam dunia perpolitikan. �Mereka (Demokrat) banyak mempertanyakan. Saya bilang, ya itu lucu-lucuan. Pak SBY bilang, �Kalau ditinggal kawan, cari teman baru�,� kata Lulung seusai acara di Djakarta Theater, Jakarta Pusat, Rabu (15/3/2017) malam. Namun demikian, Lulung juga tidak menampik apabila suatu saat ada kerja sama antara dirinya dengan Agus Yudhoyono. Termasuk soal bergabung ke Demokrat. �Insyaallah bisa saja, bisa saja itu. Kita lihatlah nanti ya, masih jauh (gabung Demokrat),� imbuhnya. Selain PD, Lulung mengaku partai lainnyapun juga telah menawari dirinya untuk bergabung, namun Lulung mengatakan untuk saat ini dirinya masih setia dengan PPP yang telah membesarkan dirinya. Fadli Zon juga pernah meminta Lulung untuk bergabung ke Gerindra, �Iya, Pak Fadli Zon itu kan. Tadi kan saya bilang, saya belum terpikir pindah partai. Saya dibesarkan oleh PPP, saya masih istiqamahlah, saya belum terpikir itu. Saya kan dibesarkan di PPP,� jelasnya. Dikatakan Lulung, kalau dirinya tidak dipecat, bagi Lulung itu hanyalah lucu lucuan saja, �Gue mau buktiin kalo gue nggak bisa dipecat!� kata Haji Lulung sambil tertawa. Lulung mengatakan proses pemecatan dirinya dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) hasil muktamar Jakarta Djan Faridz tidak mempengaruhi kinerjanya di DPRD. �Oh enggak. Kan aku bilang itu lucu-lucuan kok. Ini normal dong, saya kan pimpinan sidang juga,� kata Lulung. Ditanya soal jabatannya di DPRD DKI, Lulung menilai, baik Romahurmuziy maupun Djan Faridz tak memiliki hak untuk memecat dirinya dari kursi pimpinan DPRD. �Yang punya SK itu kan Romy. Kalau Romy enggak bisa pecat saya karena saya punya SK Faridz. Kalau Faridz punya SK saya, Faridz enggak punya SK Kemenkumham. Makanya saya bilang ini lucu-lucuan,� jelas Lulung tertawa. Sebelumnya, Lulung sendiri sudah dipecat dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) kubu Hasil Mukatamar Jakarta, Djan Faridz pada Senin (13/3/2017) malam. Lulung dipecat karena mendukung pasangan calon Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan-Sandiaga Uno. Lulung juga mantap untuk menolak mendukung pasangan Ahok-Djarot pada Pilgub DKI 2017 putaran kedua. (Lka)

TAGS :

Artikel Terkait