Pengasuh Ponpes Bahrul Maghfiroh Malang Gus Lukman Wafat

Oleh : very - Jum'at, 08/09/2017 16:13 WIB

Presiden Joko Widodo menyapa Gus Lukman. (Foto: Ist)

Malang, INDONEWS.ID - Indonesia, khususnya keluarga besar pondok pesantren kembali berduka. Pengasuh pondok Pesantren Bahrul Maghfiroh KH Luqman Al Karim atau biasa disapa Gus Lukman tutup usia, Jumat (8/9) dini hari.

Seperti dikutip Malangtoday.net, Gus Lukman tutup usia sekitar pukul 02.10 di Rumah Sakit Persada Malang. Gus Lukman meninggal akibat sakit yang dideritanya satu tahun terakhir.

“Innalillahi wainnailaihi rojiun. Telah pulang ke rahmatullah KH Luqman Al Karim ( Gus Lukman) Pimp. Pondok Pesantren Bahrul Maghfiroh Malang. Pagi ini pk. 02.10 di RS Persada Malang. Smg almarhum Husnul Khatimah. Amiiiin YRA,” begitu bunyi pesan yang beredar di sosial media pagi ini.

Gus Lukman meninggal dalam usia 53 tahun. Diinformasikan, jenazah dimakamkan di Pondok Pesantren Bahrul Mahgfiroh Malang.

Dia merupakan pimpinan Pondok Pesantren Bahrul Maghfiroh Malang, yang didirikannya sejak 1995.

Gus Lukman merupakan salah satu teman dekat Presiden Joko Widodo dan Pemimpin Umum Indonews.id, Rio Sarwono. Karena kedekatan itulah, redaksi Indonews.id sempat beberapa kali mewawancarainya terkait permasalahan yang dihadapi bangsa.

Dilansir dari bahrulmaghfiroh.com, Gus Lukman adalah putra KH Abdullah Fattah. Semasa hidupnya, Gus Lukman dikirim oleh ayahnya untuk belajar di Ponpes salafiyah Tebuireng, Jombang yang didirikan oleh KH Hasyim Asyari.

Almarhum merupakan saudara kandung dari rektor ke-12 Universitas Brawijaya (UB) Prof.Dr. Ir. Mohammad Bisri, MS.

Gus Lukman lahir di Malang pada 21 Mei 1964 di Betek, Lowokwaru. Usai mengemban ilmu beberapa tahun lamanya, almarhum mendirikan ponpes Bahrul Maghfiroh yang sangat ternama di Kota Malang. Kepergian almarhum yang mendadak membuat publik Malang sangat kehilangan. (Very)

Artikel Terkait