INDONEWS.ID

  • Senin, 07/10/2019 05:30 WIB
  • Melihat Moment HUT TNI di Perbatasan RI-Timor Leste

  • Oleh :
    • Mancik
Melihat Moment HUT TNI di Perbatasan RI-Timor Leste
TNI bersama warga perbatasan mengibarkan bendera raksasa di Puncak Manuman memperingati HUT TNI ke-74. (Foto:Detik.com)

Jakarta,INDONEWS.ID - Personel Pos Fatubesi melakukan pengibaran Bendera Merah Putih berukuran 6x3 meter bersama warga perbatasan di Puncak Manuaman,Nusa Tenggara Timur. Pengibaran bendera ini dilakukan dalam rangka memperingati HUT TNI ke-74.

Komandan Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan (Dansatgas Pamtas) Yonif Raider 142/KJ, Letkol Inf Ikhsanudin mengatakan, kegiatan pengibaran bendera ini dilakukan oleh Komandan Pos Fabubesi. Warga  Indonesia di perbatasan mengikuti jalannya pengibaran bendera tersebut.

"Kegiatan ini diselenggarakan oleh Sertu Angga Sastra Admaja yang merupakan Danpos (Komandan Pos) Fatubesi beserta seluruh personel Pos Fatubesi dan sekitar 200 orang yang terdiri dari pelajar, instansi terkait dan lapisan masyarakat, sesuai SOP kegiatan didaerah penugasan, mereka tetap menyiagakan personel Kesehatan Satgas Pamtas dalam rangka mengantipasi sesuatu yang tidak kita inginkan di daerah penugasan,"kata Ikhsanudin seperti dilansir detiknews, Jakarta,Senin,(7/10/2019)

Selain dalam rangka memperingati HUT TNI ke-74, kata Ikhsanudin, pengibaran bendera di wilayah perbatasan bertujuan memberikan semangat kepada warga negara Indonesia di perbatasan tentang cinta tanah air. Pengibaran bendera ini juga bertujuan untuk mengingatkan kembali tentang perjuangan para pahlawan yang telah memperjuangkan kemerdekaan Indonesia.

Kegiatan ini juga, jelas Ikhsanudin, bertujuan meneguhkan semangat prajurit TNI dalam mempertahankan keutuhan wilayah NKRI. Denga demikian, TNI selalu berada paling depan dalam melawan segala bentuk ancaman yang mengganggu kedaulatan Indonesia.

"Tujuan dari pengibaran bendera di Puncak Manuaman ini juga untuk meningkatkan rasa cinta tanah air, memotifasi masyarakat perbatasan agar lebih menghargai jasa-jasa para pahlawan yang telah rela mengorbankan seluruh jiwa raga dan seluruh tumpah darah untuk mempertahankan keutuhan wilayah NKRI," pungkasnya.*

Artikel Terkait
Artikel Terkini
Ini Strategi Awal PalmCo Pasca Efektif KSO dan Kelola Perkebunan Sawit Terluas di Dunia
Ini Pengalaman Merayakan Idulfitri di Beberapa Negara
Promo Smartphone di Blibli Yang Tidak Boleh Anda Lewatkan
Simak Ya! Kini Anda Bisa Dapatkan Samsung S23 Ultra di Marketplace Ini
Amicus Curiae & Keadilan Hakim
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas