INDONEWS.ID

  • Rabu, 30/10/2019 19:30 WIB
  • Kunjungi Mabes TNI, Menhan Prabowo : TNI Sudah On The Right Track

  • Oleh :
    • luska
Kunjungi Mabes TNI, Menhan Prabowo : TNI Sudah On The Right Track
Menhan Prabowo tiba di Mabes TNI.(Ist)

Jakarta, INDONEWS.ID – Menteri Pertahanan Republik Indonesia Prabowo Subianto ,mendatangi Markas Besar Tentara Nasional Indonesia (Mabes TNI), di Cilangkap, Jakarta Timur, Rabu (30/10/2019).

Kedatangan Menhan bersama Wakil Menteri Pertahanan Sakti Wahyu Trenggono, Sekjen Kemhan Laksdya TNI Agus Setiadji ini untuk mendengarkan pemaparan Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto dan para Kepala Staf Angkatan terkait capaian program pembangunan MEF TNI.

Baca juga : Mabes TNI Bersama Artha Graha Peduli Berangkatkan Seribu Pemudik dari Keluarga Besar TNI

Menhan RI H. Prabowo Subianto saat menerima paparan menilai bahwa semua yang telah direncanakan oleh TNI ke depan sudah on the right track. Menhan juga mengungkapkan rasa bangganya karena sampai dengan saat ini TNI dapat secara konsisten memelihara kemampuannya.

Menurutnya, kemampuan TNI masih perlu terus ditingkatkan lagi terutama kemampuan SDM dan Alutsistanya. Untuk itu, Menhan berjanji akan bekerja keras menyelesaikan tugas-tugas Kementerian Pertahanan dalam mendukung pemenuhan kebutuhan Alutsista yang dibutuhkan TNI agar tugas menjaga Negara Kesatuan Republik Indonesia dapat dilaksanakan dengan baik.

Baca juga : Kasum TNI Pimpin Sertijab Danpuspom TNI dan Dandenma Mabes TNI

“Tentara Nasional Indonesia (TNI) baik Angkatan Darat, Angkatan Laut maupun Angkatan Udara harus kuat. Untuk itu kami bersama Wamenhan akan memperkuat jajaran operasional kekuatan tempur riil TNI, kita akan perkuat TNI”, ujar Menhan RI.

Dalam kesempatan tersebut, Menhan juga menggarisbawahi dan meminta TNI untuk senantiasa waspada terhadap ancaman yang akan mengganggu keutuhan wilayah NKRI.

Baca juga : Kasum TNI Pimpin Sertijab Danpuspom dan Dandenma Mabes TNI

Selain Panglima TNI, dalam kesempatan tersebut juga hadir Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Siwi Sukma Adji, Kepala Staf Angkatan Udara (Kasau) Marsekal TNI Yuyu Sutisna, dan Wakil Kepala Staf Angkatan Darat (Wakasad) Letjen TNI Tatang Sulaiman. Kunjungan ini didahului dengan upacara jajaran kehormatan dan foto bersama serta paparan dari Panglima TNI. (Lka) 

 

Artikel Terkait
Mabes TNI Bersama Artha Graha Peduli Berangkatkan Seribu Pemudik dari Keluarga Besar TNI
Kasum TNI Pimpin Sertijab Danpuspom TNI dan Dandenma Mabes TNI
Kasum TNI Pimpin Sertijab Danpuspom dan Dandenma Mabes TNI
Artikel Terkini
Ketua KIP: Pertamina Jadi `Role Model` Keterbukaan Informasi Publik di Sektor Energi
Kemendagri Intruksikan Pemprov Kaltara Percepat Pembangunan Daerah Berbasis Inovasi
Semangat Kartini dalam Konteks Kebangsaan dan Keagamaan Moderen
Kementerian PUPR Tuntaskan Pembangunan Enam Titik Sumur Bor Bertenaga Matahari di Mamuju
Kemenangan Prabowo-Gibran Peluang Bagi Pengembangan Ekonomi Kelautan dan Konektivitas Antarpulau
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas