INDONEWS.ID

  • Selasa, 05/02/2019 18:05 WIB
  • Nias Selatan Diguncang Gempa 6 SR

  • Oleh :
    • Ronald
Nias Selatan Diguncang Gempa 6 SR
Guncangan gempa bumi ini dilaporkan cukup dirasakan di daerah Nias Selatan, Pasaman, Bukittinggi, Padang Panjang III MMI, Pariaman, Padang, Payakumbuh II MMI.

Gunungsitoli, INDONEWS.ID - Gempa bumi berkekuatan 6,1 skala richter kembali mengguncang Kabupaten Nias Selatan pada Selasa (5/2/2019) terjadi sekitar jam 02.29 WIB. Akibatnya, getaran gempa ini juga dirasakan oleh sebagian warga yang berada di wilayah sekitar Pulau Batu Kecamatan Tello Nias Selatan.

Kepala BMKG Gunungsitoli Djati Cipto Kuncoro menyebutkan pusat gempa berlokasi di wilayah Samudera Hindia Pantai Barat Sumatera. Gempa bumi dengan kekuatan Magnitudo 6,1 itu yang kemudian dimutakhirkan menjadi Mw=5,6 dan tidak berpotensi tsunami.

Baca juga : Akses Jalan Nasional Padang Panjang ke Bukittinggi Terendam Banjir Lahar Dingin

Episenter gempabumi terletak pada koordinat 0,38 LS dan 98,19 BT, atau tepatnya berlokasi di laut pada jarak 127 km arah Tenggara Nias Selatan pada kedalaman 11 km.

"Dengan memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenter, gempa bumi yang terjadi merupakan jenis gempa bumi dangkal akibat aktivitas Subduksi Lempeng Indra Australia," sebutnya.

Baca juga : Banjir dan Longsor Landa Kabupaten Cilacap

Djati juga menyebutkan bahwa guncangan gempa bumi ini dilaporkan cukup dirasakan di daerah Nias Selatan, Pasaman, Bukittinggi, Padang Panjang III MMI, Pariaman, Padang, Payakumbuh II MMI.

"Hingga saat ini belum ada laporan dampak kerusakan yang ditimbulkan akibat gempabumi tersebut. Hasil pemodelan menunjukkan bahwa gempabumi tidak berpotensi tsunami," katanya.

Baca juga : Kadis Kebudayaan Sumbar, Syaifullah: Membangun Budaya Literasi adalah Amal Jariah

Namun dirinya menghimbau kepada masyarakat agar tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya.

"Pastikan informasi resmi hanya bersumber dari BMKG yang disebarkan melalui kanal komunikasi resmi yang telah terverifikasi," tandasnya. (ronald)

 

Artikel Terkait
Akses Jalan Nasional Padang Panjang ke Bukittinggi Terendam Banjir Lahar Dingin
Banjir dan Longsor Landa Kabupaten Cilacap
Kadis Kebudayaan Sumbar, Syaifullah: Membangun Budaya Literasi adalah Amal Jariah
Artikel Terkini
Strategi Implementasi "Buku Teks Utama Pendidikan Pancasila", Menyemai Nilai Kebangsaan di Tengah Tantangan Zaman
Satgas Yonif 742/SWY Perkenalkan Ecobrick Kepada Para Murid Di Perbatasan RI- RDTL
The International Awards 2024, Pj Bupati Maybrat Dapat Penghargaan dari Seven Media Asia
Pj Sekretaris Daerah kabupaten Maybrat Turut Kunjungi Kampung Ayata dan Aisa
Gunungapi Ibu AWAS, Desa Sangaji Nyeku Diminta Dikosongkan
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas