INDONEWS.ID

  • Jum'at, 12/05/2017 15:33 WIB
  • Polisi akan Panggil Paksa Habib Rizieq

  • Oleh :
    • Abdi Lisa
Polisi akan Panggil Paksa Habib Rizieq
Jakarta, INDONEWS.ID - Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Argo Yuwono mengatakan, kepolisian telah melayangkan surat pemanggilan kedua terhadap Imam Besar FPI Habib Rizieq Shihab. “Sudah kita layangkan surat pemanggilan tanggal 8 (Mei) untuk memenuhi panggilan datang tanggal 10,” ujar Argo di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Jumat (12/5/2017). Argo juga mengatakan, pihak kepolisian akan menjemput paksa Rizieq setibanya di tanah air. Namun, mengenai waktunya, Argo belum dapat memastikan kapan Rizieq tiba di tanah air. “Kita akan jemput bila yang bersangkutan datang ke tanah air. Belum, kami belum dapat info,” jelasnya. Mantan Kabid Humas Polda Jawa Timur ini juga mengaku telah menyiapkan langkah pengamanan dalam penjemputan Rizieq. Pasalnya, seperti diketahui, Rizieq memiliki banyak massa yang mendukungnya. “Hal ini kan kita bukan sekali ini saja kita lakukan. Kita sudah siapkan semua (rencana pengamanannya),” kata Argo. Mengenai dugaan kriminalisasi terhadap Rizieq yang dituduhkan beberapa pihak kepada kepolisian, Argo membantah hal tersebut. Menurutnya, polisi profesional dalam melakukan setiap tugasnya. “Tidak ada kriminalisasi, ada laporan kita sidik dan kita lidik. Kita kan sesuai saja, kita profesional saja,” tegasnya. Seperti diketahui, Rizieq dipanggil kepolisian mengenai kasus dugaan chat mesum dengan tersangka dugaan makar Firza Husein.
Artikel Terkait
PT Sri Pamela Group Berkolaborasi dengan UPT II WASNAKER SUMUT dalam Menyemarakkan May Day Sumatera Utara Tahun 2024
PT Perkebunan Nusantara I Regional 4 Raih Penghargaan Indonesia CSR Brand Equity Awards dari The Iconomics
Indonesia Sambut Baik dan Dorong Kolaborasi dalam Perkuat Ketahanan Pangan melalui IDMA Exhibition dan TABADER Summit 2024
Artikel Terkini
Pj Bupati Maybrat Pantau Ujian Sekolah Dasar di SD YPK Emaus Susumuk dan SD Inpres 13 Kumurkek
PT Sri Pamela Group Berkolaborasi dengan UPT II WASNAKER SUMUT dalam Menyemarakkan May Day Sumatera Utara Tahun 2024
PT Perkebunan Nusantara I Regional 4 Raih Penghargaan Indonesia CSR Brand Equity Awards dari The Iconomics
Empat Jenazah korban banjir Bandang Batang Anai Dishalatkan
Indonesia Sambut Baik dan Dorong Kolaborasi dalam Perkuat Ketahanan Pangan melalui IDMA Exhibition dan TABADER Summit 2024
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas