INDONEWS.ID

  • Senin, 06/04/2020 19:01 WIB
  • Pemprov DKI Wajibkan Pengguna Transportasi Umum Memakai Masker

  • Oleh :
    • luska
Pemprov DKI Wajibkan Pengguna Transportasi Umum Memakai Masker
Ilustrasi

Jakarta, INDONEWS.ID -  Untuk lebih meminimalis penyebaran wabah Covid-19,  Pemprov DKI Jakarta akan mewajibkan penumpang transportasi umum di Ibu kota untuk menggunakan masker. Kebijakan ini mulai berlaku pada Minggu (12/4/2020) mendatang.  

"Diharapkan kepada para warga pengguna moda transportasi umum dapat memahami dan melaksakan dengan baik kebijakan ini, agar potensi penularan penyakit dapat berkurang," kata Kepala Dinas Perhubungan Provinsi DKI Jakarta, Syafrin Liputo dalam keterangan tertulisnya, Senin (6/4/2020).

Baca juga : Pemerintah: Naik KRL Commuter Line Jabodetabek Kini Bebas Masker

Guna kelancaran kebijakan ini, ditambahkan Syafrin, pihaknya berharap seluruh warga DKI untuk mematuhinya. 

Menurut Syafrin, Pemprov DKI telah berkoordinasi dengan Organda, PT KCI, dan PT Railink untuk ikut melaksanakan imbauan Gubernur.

Baca juga : Menkes: Penggunaan Masker di Ruang Tertutup dan Sempit Masih Dianjurkan

" Alhamdulillah, semuanya mendukung dan menyambut baik imbauan ini dan berkomitmen untuk mewajibkan aturan pemakaian masker hingga kondisi normal kembali," jelasnya. (Lka)

Baca juga : Ajak Masyarakat Gunakan Masker, Kemendagri Bagikan Masker ke Sepuluh Daerah
Artikel Terkait
Pemerintah: Naik KRL Commuter Line Jabodetabek Kini Bebas Masker
Menkes: Penggunaan Masker di Ruang Tertutup dan Sempit Masih Dianjurkan
Ajak Masyarakat Gunakan Masker, Kemendagri Bagikan Masker ke Sepuluh Daerah
Artikel Terkini
Pj Bupati Maybrat hadiri Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII Tahun 2024
Mendagri Ingatkan Pemda Terus Jaga Inflasi di Tengah Instabilitas Global
Buka SPM Awards 2024, Wamendagri Dorong Pemda Berikan Pelayanan Optimal bagi Masyarakat
Mendagri Minta Pemda Lakukan Terobosan Peningkatan Pendapatan Asli Daerah
Tingkatkan Penjualan dengan Chatbot WhatsApp CRM dari Kommo: Bisnis Monoton? Perbaiki dan Berikan Inovasi Baru Melalui Komunikasi!
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas