INDONEWS.ID

  • Senin, 17/08/2020 17:01 WIB
  • HUT RI ke-75, Momentum Wujudkan Cita-cita Kedaulatan Pangan dan Sumber Ekonomi Lokal

  • Oleh :
    • very
HUT RI ke-75, Momentum Wujudkan Cita-cita Kedaulatan Pangan dan Sumber Ekonomi Lokal
Staf Khusus Dewan Pengarah Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP)) Antonius Benny Susetyo (Romo Benny). (Foto: Ist)

Jakarta, INDONEWS.ID – Hari ini, 17 Agustus 2020, bangsa Indonesia memperingati hari ulang tahun kemerdekaan RI yang ke-75 tahun. Apa arti penting peringatan tersebut?

Staf Khusus Dewan Pengarah Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP)) Antonius Benny Susetyo (Romo Benny) mengatakan 75 tahun merdeka bangsa kita maupun seluruh dunia menghadapi persoalan paling mendasar yaitu bagaimana bisa keluar dari tantangan global yakni krisis ekonomi akibat pandemi Corona.

Baca juga : Kebun Rimsa PTPN IV Regional 4 Bantu Sembako Dua Panti Asuhan

“Peringatan 75 tahun kemerdekan menjadi refleksi bangsa ini mewujudkan cita proklamasi yakni  kedaulatan segala bidang khususnya bagaimana mengolah pangan dan sumber ekonomi kita miliki,” ujarnya di Jakarta, Senin (17/8).

Tahun ini, tepatnya pada 20 Desember 2020, bangsa kita juga menggelar pilkara serentak di 270 wilayah kabupaten/kota. “Melalui momentum pilkada kita berharap calon kepala daerah terpilih mampu memberikan pemikiran dan strategi yang mampu mengolah potensi lokal,” ujarnya.

Baca juga : Santri dan Santriwati Harus Mengisi Ruang Dakwah dengan Nilai yang Penuh Toleransi

Karena itu, kepala daerah terpilih diharapkan mampu mengembangkan visi yang memiliki kemampuan untuk mengkapitalisasikan produk lokal dan potensi daerah. Hal tersebut, kata Romo Benny, sangat dibutuhkan untuk menciptakan kemandiran ekonomi lokal.

“Kemerdekan momentum untuk  mengggerakkan potensi yang dimiliki untuk mengolah sumber alamnya dan kekayaan hayati. Dengan kekuatan lokal secara swadaya,” ujarnya. (Very)

Baca juga : Dewan Pakar BPIP Dr. Djumala: Pancasila Kukuhkan Islam Moderat, Toleran dan Hargai Keberagaman Sebagai Aset Diplomasi
Artikel Terkait
Kebun Rimsa PTPN IV Regional 4 Bantu Sembako Dua Panti Asuhan
Santri dan Santriwati Harus Mengisi Ruang Dakwah dengan Nilai yang Penuh Toleransi
Dewan Pakar BPIP Dr. Djumala: Pancasila Kukuhkan Islam Moderat, Toleran dan Hargai Keberagaman Sebagai Aset Diplomasi
Artikel Terkini
Pemprov Papua Barat Daya Serahkan Bantuan Mobil Angkutan Umum untuk Pedagang Mama Papua di Maybrat
Rapat Koordinasi Nasional Bahas Netralitas ASN dalam Pilkada Serentak 2024
Evaluasi Penanganan Pengungsi di Maybrat Menunjukkan Kemajuan Signifikan
Kebun Rimsa PTPN IV Regional 4 Bantu Sembako Dua Panti Asuhan
Santri dan Santriwati Harus Mengisi Ruang Dakwah dengan Nilai yang Penuh Toleransi
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas