INDONEWS.ID

  • Rabu, 20/01/2021 16:27 WIB
  • TNI AL Berangkatkan KRI Teluk Cirebon 543 Bawa Bahan Bantuan ke Sulbar

  • Oleh :
    • luska
TNI AL Berangkatkan KRI Teluk Cirebon 543 Bawa Bahan Bantuan ke Sulbar

Jakarta, INDONEWS.ID -- TNI Angkatan Laut kembali mengirim kapal perangnya, kali ini KRI Teluk Cirebon (TCN)-543  jajaran Satuan Kapal Amfibi (Satfib) Komando Armada I (Koarmada I) membawa bahan bantuan  untuk korban bencana gempa Mamuju, Sulawesi Barat. Pemberangkatan KRI TCN - 543 pada pagi ini dilepas Panglima Komando Lintas Laut Militer (Pangkolinlamil) Laksda TNI Irvansyah, SH., CHRMP., M.Tr (Opsla)., di dermaga beaching, Markas Komando  Kolinlamil, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Rabu (20/1).

Kolinlamil sebagai koordinator wilayah Jakarta ditunjuk langsung Kepala Staf Angkatan Laut  (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., untuk menyalurkan bantuan dari instansi dan masyarakat yang terkumpul di Posko-Posko  TNI AL untuk didistribusikan kepada masyarakat yang terdampak bencana alam di Mamuju dan sekitarnya. 

Baca juga : TNI AL Terus Kuatkan Peran Masyarakat Kawasan Perbatasan

Pada kesempatan tersebut, Pangkolinlamil menyampaikan ucapan rasa terima kasihnya kepada para donatur yang telah membantu memberikan sumbangan berupa berbagai macam kebutuhan sandang dan pangan untuk korban bencana melalui TNI AL. 

“Sesuai instruksi Kepala Staf Angkatan Laut, unsur-unsur KRI TNI AL akan terus melaksanakan dukungan operasi kemanusiaan dalam rangka membantu korban bencana alam yang merupakan implementasi dari tugas-tugas Operasi Militer Selain Perang (OMSP) TNI yaitu membantu pemerintah yang bersinergi dengan segenap komponen masyarakat melalui kegiatan TNI AL peduli Mamuju dan Banjarmasin," kata Pangkolinlamil. 

Baca juga : Semarakkan Sail Cendrawasih, Angkatan Laut Bhakti Sosial di Biak

Penyaluran bantuan kemanusiaan di bawah koordinasi Kolinlamil tersebut, telah terhimpun melalui Posko TNI AL Peduli Mamuju yang terdiri dari paket sembako, beras, air mineral, minyak goreng, obat-obatan, susu, makanan bayi, perlengkapan bayi (pupuk), tenda darurat, perlengkapan wanita (pembalut dan jilbab), perlengkapan kasur dan bantal guling,  kain sarung serta masker.

Sebelum melaksanakan pelepasan tali tross tanda pemberangkatan KRI TCN - 543 ke daerah bencana, Pangkolinlamil secara simbolis menerima bantuan dari perwakilan pihak donatur mitra TNI AL yang selanjutnya diserahkan kepada Komandan KRI TCN - 543, Letkol Laut (P) Rizkal Fadlul Kamal, S.E., M.Tr. Opsla. (Lka)

Baca juga : TNI AL Kirim Delegasi Ikuti Kongres FDI Section of Defense Forces Dental Service di Sydney Australia

 

Artikel Terkait
TNI AL Terus Kuatkan Peran Masyarakat Kawasan Perbatasan
Semarakkan Sail Cendrawasih, Angkatan Laut Bhakti Sosial di Biak
TNI AL Kirim Delegasi Ikuti Kongres FDI Section of Defense Forces Dental Service di Sydney Australia
Artikel Terkini
Bakti Sosial dan Buka Puasa Bersama Alumni AAU 93 di HUT TNI AU ke-78
Satgas BLBI Tagih dan Sita Aset Pribadi Tanpa Putusan Hukum
Gelar Rapat Koordinasi Nasional, Pemerintah Lanjutkan Rencana Aksi Perkebunan Kelapa Sawit Berkelanjutan
Pj Bupati Maybrat Diterima Asisten Deputi Bidang Pengembangan Kapasitas SDM Usaha Mikro
Pj Bupati Maybrat Temui Tiga Jenderal Bintang 3 di Kemenhan, Bahas Ketahanan Pangan dan Keamanan Kabupaten Maybrat
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas