INDONEWS.ID

  • Kamis, 18/02/2021 20:59 WIB
  • Kapolri Tunjuk Kabareskrim Baru, Komjen Pol Agus Adrianto

  • Oleh :
    • Ronald
Kapolri Tunjuk Kabareskrim Baru, Komjen Pol Agus Adrianto
Komjen Pol Agus Adrianto. (Foto : Ist)

Jakarta, INDONEWS.ID - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo resmi menunjuk Komjen Pol Agus Adrianto sebagai Kepala Bareskrim baru. Jabatan ini semula dipegang Listyo Sigit sebelum dilantik sebagai Kapolri. 

Keputusan itu dikeluarkan melalui surat telegram rahasia. Kadiv Humas Polri Irjen Pol Raden Prabowo Argo Yuwono membenarkan pengangkatan tersebut.

Baca juga : Ini Daftarnya! Sejumlah Polisi yang Terlibat Kasus Sambo Kembali Bertugas

“Ya, benar [pengangkatan Agus Adrianto sebagai Kabareskrim],” katanya, Kamis (18/2/2021).

Selain itu, Kapolri juga mengangkat Komjen Arief Sulistyanto sebagai Kabaharkam, dimana semula dia menduduki jabatan Kepala Lembaga pendidikan & Pelatihan Polri (Kalemdiklat Polri).

Baca juga : Kapolri Mutasi Sejumlah Pati dan Pamen, Pemred Sampaikan Ucapkan Selamat

Posisi yang ditinggalkannya kini didapuk kepada Kepala Badan Intelijen Keamanan Polri Komjen Pol Ricko Amelza Dahniel. Selain itu, Kapolri juga melantik Kabaintelkam baru yaitu Kapolda Papua Irjen Pol Paulus Waterpauw. 

Sementara itu, posisi Kapolda Papua yang ditinggal Paulus dialihkan kepada Wakapolda Papua Brigjen Pol Mathius D Fakhiri.

Baca juga : Mahfud MD Minta Kapolri Lakukan Penegakan Hukum Terhadap Mafia Tanah di Batu Ampar

Dalam Surat Telegram, total ada 25 perwira tinggi/perwira menengah Polri yang dimutasi dalam jabatan baru.

Sebagaimana diketahui, posisi Kabareskrim sempat kosong setelah Jenderal Listyo Sigit Prabowo dipilih menjadi Kepala Kepolisian RI, menggantikan Jenderal (Purn) Idham Azis yang pensiun.

 Listyo Sigit Prabowo dilantik sebagai Kapolri oleh Presiden Jokowi pada Rabu (27/1/2021). Pelantikan Listyo Sigit dilakukan setelah melewati proses fit and proper test hingga pengesahan pengangkatan di rapat paripurna DPR. (rnl)

Artikel Terkait
Ini Daftarnya! Sejumlah Polisi yang Terlibat Kasus Sambo Kembali Bertugas
Kapolri Mutasi Sejumlah Pati dan Pamen, Pemred Sampaikan Ucapkan Selamat
Mahfud MD Minta Kapolri Lakukan Penegakan Hukum Terhadap Mafia Tanah di Batu Ampar
Artikel Terkini
Warung NKRI Digital, Cara BNPT Kolaborasikan Pencegahan Radikalisme dan Terorisme di Era Digitalisasi
Bahas Revitalisasi Data, Pj Bupati Maybrat Rapat Bersama tim Badan Pusat Statistik Setempat
Mendagri Atensi Keamanan Data Pemilih pada Penyelenggaraan Pilkada Serentak 2024
Kemendagri Serahkan DP4 kepada KPU sebagai Bahan Penyusunan DPT Pilkada Serentak 2024
Terima Peta Jalan Aksesi Keanggotaan OECD, Indonesia Perkuat Komitmen Konstitusional Berpartisipasi Aktif dalam Tatanan Dunia
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas