INDONEWS.ID

  • Jum'at, 04/03/2022 21:18 WIB
  • Pangkoarmada I Dampingi Wakasal Hadiri First Steel Cutting dan Keel Laying Kapal PC-60 Koarmada I

  • Oleh :
    • luska
Pangkoarmada I Dampingi Wakasal Hadiri First Steel Cutting dan Keel Laying Kapal PC-60 Koarmada I

Batam, INDONEWS.ID - Pangkoarmada I Laksda TNI Arsyad Abdullah, mendampingi Wakasal Laksdya TNI Ahmadi Heri Purwono, beserta rombongan di Batam dalam rangka First Steel Cutting dan Keel Laying PC-60 di PT. KAS (Karimun Anugerah Sejati) yang beralamat di Jl. Brigjen Katamso KM 16 Tanjung Uncang Batam. Jumat (4/3/2022).

Pembangunan PC-60 Koarmada I merupakan Kebijakan dasar pembangunan kekuatan TNI AL menuju kekuatan Pokok Minimum (Minimum Essential Force/MEF) menuntut Pembangunan kekuatan TNI AL tidak hanya mengacu pada aspek ancaman (Threats Base Planing) saja, namun juga berorientasi kepada pencapaian kemampuan tertentu (Capability Base Planning). Pengadaan Kapal PC 60 M merupakan strategi efektif dan efesien untuk mengoptimalkan pelaksanaan tugas Operasi Keamanan Laut (Opskamla) dalam rangka menghadapi tingginya dinamika perkembangan lingkungan strategis yang dihadapkan pada keterbatasan anggaran pertahanan negara. Operational Requirment Kapal PC 60 berorientasi kepada konstelasi geografis NKRI sebagai Negara Kepulauan, Doktrin TNI AL Jalesveva Jayamahe, pemenuhan kemampuan alutsista TNI AL sesuai fungsi asasi, pentahapan pemutakhiran dan kemampuan daya dukung logistik terpadu guna menjamin keberlangsungan operasional unsur-unsur TNI AL.

Dalam sambutan KASAL Laksamana TNI Yudo Margono, yang dibacakan oleh Wakasal yang mengatakan bahwa, tujuan yang ingin kita capai bukan hanya untuk membangun kemampuan kapal PC-60 TNI Angkatan Laut, namun juga sebagai langkah nyata dalam mewujudkan kemandirian bangsa indonesia dalam membangun alutsista, khususnya jenis kapal PC-60. Kapal PC-60 merupakan salah satu unsur penting dalam Armada TNI Angkatan Laut. Kemampuan dari kapal PC-60 yang akan dibangun oleh PT. Karimun Anugrah Sejati merupakan hal yang signifikan tidak hanya bagi TNI Angkatan Laut, namun juga memiliki implikasi strategis pada postur pertahanan negara secara keseluruhan. Oleh karena itu, TNI Angkatan Laut berkomitmen untuk menjamin pengadaan kapal PC-60 termasuk teknologinya berjalan dengan sukses dan tepat waktu. (Lka)

 

Baca juga : Prajurit KRI BKO Guspurla Koarmada I Dalam Latihan Operasi
Artikel Terkait
Prajurit KRI BKO Guspurla Koarmada I Dalam Latihan Operasi
Pangkoarmada I Pimpin Serah Terima Jabatan dan Penyerahan Jabatan di Koarmada I
Pangkoarmada I Berikan Penghargaan Kepada Prajurit Berprestasi Koarmada I
Artikel Terkini
Holding UMi Beri Manfaat Inklusi Keuangan bagi Nasabah
Ibu, Kukirim Nyawaku Padamu, Sampaikah?
Resmi Berakhir, Menko PMK Tutup Gelaran PON XXI Aceh-Sumut 2024
Bangkitkan Wisata Heritage Medan, Kementerian PUPR Selesaikan Revitalisasi Kawasan Kota Lama Kesawan
Penutupan PON XXI Aceh-Sumut, Perpaduan Unik Musik Etnik Batak-Melayu
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
vps.indonews.id