INDONEWS.ID

  • Rabu, 02/08/2017 08:56 WIB
  • Selain Gerindra, Partai Demokrat Juga Akan Konsolidasi Dengan Partai Lain

  • Oleh :
    • Abdi Lisa
Selain Gerindra, Partai Demokrat Juga Akan Konsolidasi Dengan  Partai Lain
Jakarta, INDONENWS.ID – Partai Demokrat membantah mengenai anggapan mengenai pertemuan antara ketua umum partainya, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dengan Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto beberapa waktu lalu untuk membahas Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019 mendatang Menurut Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat Agus Hermanto, pertemuan yang digelar di kediaman SBY itu membicarakan perihal presidential treshold (PT). "Sebenarnya dalam pertemuan itu Demokrat dengan Gerindra tidak membahas presiden dan wakil presiden untuk Pilpres 2019. Tapi mengenai presidential treshold yang sudah disahkan," jelas Agus, di Kompleks Parlemen, Selasa (1/8/2017) kemarin. Karena itu dalam menyikapi masalah PT ini, kata Agus, pihaknya akan melakukan konsolidasi dalam rangka persiapan Pilpres. Hal itu tidak hanya dengan Gerindra, namun pihaknya akan berkomunikasi juga dengan sejumlah partai penolak PT, seperti Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan juga Partai Amanat Nasional (PAN). Seperti diketahui sebelumnya empat partai, Demokrat, Gerindra, PKS dan PAN menolak diterapkannya presidential treshold pada Pilpres 2019 nanti. Mereka beralasan presidential threshold sudah tidak relevan karena pemilu legislatif dan pemilihan presiden 2019 dilaksanakan serentak.(hdr)
Artikel Terkait
Pimpin Proses Penyiapan dan Percepatan Keanggotaan Indonesia pada OECD, Presiden Joko Widodo Tunjuk Menko Perekonomian sebagai Ketua Tim Nasional OECD
Kemendagri Dukung Pelaksanaan Proyek Strategis Nasional Melalui Optimalisasi Kebijakan Fiskal Nasional
Kemendagri Dorong Percepatan Pemenuhan Sarana dan Prasarana Pemerintahan di 4 DOB Papua
Artikel Terkini
Menjadi Tulang Punggung Pengembangan Usaha Ultra Mikro Indonesia, PNM Ikuti 57th APEC SMEWG
Tiga Orang Ditemukan Meninggal Akibat Tertimbun Longsor di Kabupaten Garut
Pimpin Proses Penyiapan dan Percepatan Keanggotaan Indonesia pada OECD, Presiden Joko Widodo Tunjuk Menko Perekonomian sebagai Ketua Tim Nasional OECD
Kemendagri Dukung Pelaksanaan Proyek Strategis Nasional Melalui Optimalisasi Kebijakan Fiskal Nasional
Kemendagri Dorong Percepatan Pemenuhan Sarana dan Prasarana Pemerintahan di 4 DOB Papua
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas