INDONEWS.ID

  • Selasa, 16/01/2018 13:21 WIB
  • Ungkap Penyebab Selasar BEI Roboh, Polisi Periksa 10 Orang

  • Oleh :
    • hendro
Ungkap Penyebab Selasar BEI  Roboh, Polisi Periksa 10 Orang
Suasana balkon gedung BEI roboh (Foto: ist)

Jakarta, INDONEWS.ID-  Untuk mencari penyebab ambruknya selasar gedung Bursa Efek Indonesa, pihak kepolisian telah memeriksa 10 orang.

Menurut Kadiv Humas Polri Irjen Setyo Wasisto, pemeriksaan yang dilakukan pihak kepolisian terhadap 10 orang tersebut terdiri dari sekuriti, mahasiswa,  teman korban dan pegawai.

Baca juga : Polisi Periksa 2 Orang Terkait Penjebolan Tembok Keraton Kartasura

"Informasi terakhir jam 10 telah dilakukan pemeriksaan saksi-saksi ada 10 orang. Dari sekuriti, mahasiswi, teman korban dan pegawai yang ada di sana," kata Setyo di Mabes Polri Jakarta , Selasa (16/1/2018).

Pemeriksaan tersebut, kata Setyo, untuk mencocokkan keterangan para saksi dan fakta yang ditemukan di lokasi kejadian. "Nanti dikroscek dari fakta di lapangan dan kesaksian para saksi melihat dan merasakan sendiri," ujarnya.

Baca juga : Korban Meninggal Dunia Gempabumi M 6.1 Sumbar Menjadi 10 Orang

Saat ini, tambah Setyo, penyidik dari Direktorat Reserse Kriminal Umum dan Mabes Polri masih melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP). "Selain dari Labfor dikirim ke penyidik dari Ditreskrimum dan Mabes Polri. Saat ini masih berlangsung," ujarnya.(hdr)

Baca juga : Viral! Fenomena Hail, Hujan Es di Jambi Robohkan 3 Rumah
Artikel Terkait
Polisi Periksa 2 Orang Terkait Penjebolan Tembok Keraton Kartasura
Korban Meninggal Dunia Gempabumi M 6.1 Sumbar Menjadi 10 Orang
Viral! Fenomena Hail, Hujan Es di Jambi Robohkan 3 Rumah
Artikel Terkini
Didik J Rachbini: Salim Said Maestro Intelektual yang Paling Detail dan Mendalam
Penyumbang Devisa Negara, Pemerintah Harus Belajar dari Drama Korea
Bupati Tanahdatar buka Grand Opening Sakato Aesthetic
Strategi Implementasi "Buku Teks Utama Pendidikan Pancasila", Menyemai Nilai Kebangsaan di Tengah Tantangan Zaman
Satgas Yonif 742/SWY Perkenalkan Ecobrick Kepada Para Murid Di Perbatasan RI- RDTL
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas