INDONEWS.ID

  • Sabtu, 20/01/2018 16:14 WIB
  • Para Cagub Jatim Dilarang Gunakan Simbol NU

  • Oleh :
    • hendro
Para Cagub Jatim Dilarang Gunakan Simbol NU
para calon Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawangsa dan Saifullah Yusuf atau Gus Ipul (istimewa)

Jakarta, INDONEWS.ID – Ketua Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama Jawa Timur, Hasan Mutawakkil Alallah, mengingatkan agar dua pasangan calon yang akan bersaing di Pemilihan Gubernur Jawa Timur diimbau tak memainkan simbol Nahdlatul Ulama (NU) dalam tahapan kampanye.

Menurut Mutawakkil, baik Saifullah Yusuf alias Gus Ipul dan Khofifah Indar Parawansa merupakan sama-sama kader NU.

Baca juga : Gus Ipul: Kalau PKB Mengaku Partainya NU, Mari Bersama PBNU Sejukkan Suasana

Mutawakkil mengatakan larangan penggunaan atribut NU sudah diatur dalam Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga hasil Muktamar ke-33 di Jombang 2015 lalu. Namun, NU membebaskan pilihan politik personal warga NU, termasuk dalam konteks Pilkada Jatim.

"Untuk warga Nahdliyin dan Nahdliyat khususnya pengurus, dilarang menggunakan lambang-lambang Nahdlatul Ulama. Silakan aspirasi politiknya. Tetapi jangan menggunakan simbol-simbol organisasi. Baik itu NU maupun lambang Badan Otonom," kata Mutawakkil dalam keterangan tertulisnya, Sabtu, (20/1/ 2018).

Baca juga : Ada Said Aqil Siradj hingga Gus Ipul, Ini Daftar Lengkap Pengurus PBNU Periode 2022-2027

 

Mutawakkil mengatakan, tak akan tinggal diam jika nanti ada pengurus NU yang tergabung dalam tim sukses tapi tetap menggunakan simbol NU untuk memenangkan jagoannya.

Baca juga : Survei Kompas: Khofifah-Emil Unggul Tipis Atas Gus Ipul-Puti

Lebih lanjut Mutawakkil menjelaskan, imbauan ini juga sebagai antisipasi agar tak terjadi perpecahan di internal Nahdliyin. Selama ini, di Jawa Timur identik dengan NU.

"Intinya, semua warga NU Jawa Timur jangan sampai memecah persaudaraan meski berbeda aspirasi politik," tuturnya.(hdr)

Artikel Terkait
Gus Ipul: Kalau PKB Mengaku Partainya NU, Mari Bersama PBNU Sejukkan Suasana
Ada Said Aqil Siradj hingga Gus Ipul, Ini Daftar Lengkap Pengurus PBNU Periode 2022-2027
Survei Kompas: Khofifah-Emil Unggul Tipis Atas Gus Ipul-Puti
Artikel Terkini
Warung NKRI Digital, Cara BNPT Kolaborasikan Pencegahan Radikalisme dan Terorisme di Era Digitalisasi
Bahas Revitalisasi Data, Pj Bupati Maybrat Rapat Bersama tim Badan Pusat Statistik Setempat
Mendagri Atensi Keamanan Data Pemilih pada Penyelenggaraan Pilkada Serentak 2024
Kemendagri Serahkan DP4 kepada KPU sebagai Bahan Penyusunan DPT Pilkada Serentak 2024
Terima Peta Jalan Aksesi Keanggotaan OECD, Indonesia Perkuat Komitmen Konstitusional Berpartisipasi Aktif dalam Tatanan Dunia
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas