INDONEWS.ID

  • Kamis, 19/04/2018 13:30 WIB
  • Menteri Jonan dalam Rakor Pembangunan Daerah Bersama Gubernur dan Bupati/Walikota DIY

  • Oleh :
    • very
Menteri Jonan dalam Rakor Pembangunan Daerah Bersama Gubernur dan Bupati/Walikota DIY

Yogyakarta, INDONEWS.ID- Menghadapi derasnya arus teknologi, Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Ignasius Jonan memaparkan jurus jitu leadership (kepemimpinan) untuk diterapkan para pemimpin di berbagai daerah untuk dapat terus beradaptasi dengan perkembangan zaman.

"Kita tidak bisa menahan zaman, maka kita yang harus ber-`evolusi`, bukan `revolusi` tapi `evolusi`, dari reaktif jadi proaktif, itu kuncinya," ujar Jonan pada Rapat Koordinasi Pengendalian Pembangunan Daerah Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) di Yogyakarta, Rabu (18/4) yang turut dihadiri oleh Gubernur DIY, Sri Sultan Hamengku Buwono X dan jajarannya.

Baca juga : Ketika Menteri Jonan Sindir Kinerja Direksi PLN

Menurut Jonan, selain memiliki pengikut, yang lebih penting bagi seorang pemimpin adalah hasil. "Tunjukkan apa hasil yang telah diraih, tidak perlu bercerita panjang lebar tentang proses lagi, itu sudah bagian way of life, yang penting hasil, bukan popularitas. Kalau harus milih populer atau hasil, saya lebih memilih hasil," lanjutnya.

Selain itu, Jonan berpesan kepada pimpinan DPRD, Bupati/Walikota, dan para pimpinan badan/dinas di DIY yang hadir untuk dapat memberikan contoh nyata. "Untuk dapat mentransfer ilmu kepada orang lain yang berasal dari berbagai rentang usia, mengurangi gap, kuncinya adalah memberi contoh nyata," ujar Jonan.

Baca juga : Jonan: Listrik Tumbuh Hampir 40 Persen dalam 5 Tahun Terakhir

Menurut Jonan, sangat penting bagi pemimpin memberikan teladan bagi bawahannya. Pemimpin juga harus menentukan target-target keberhasilan jangka pendek sebagai bagian proses transformasi organisasi.

Dan terakhir, leadership bukanlah soal ranking, titel, atau tentang uang, tapi leadership adalah tentang tanggungjawab. "Sedikit tanggung jawabnya, tapi diselesaikan sampai tuntas. Jangan terlalu banyak visi, terlalu banyak kajian tapi masalah organisasi yang simpel justru tak terselesaikan," pungkas Menteri Jonan.

Baca juga : Permudah Investasi, Kementerian ESDM Luncurkan Perizinan Online

Kehadiran Menteri ESDM pada acara yang mengusung tema "Transformation Leadership: Inspirasi Pembangunan Daerah yang Berkualitas" tersebut diharapkan memberikan inspirasi bagi birokrat Pemda DIY dalam mengelola pembangunan daerah yang berkualitas. (Very)

Artikel Terkait
Ketika Menteri Jonan Sindir Kinerja Direksi PLN
Jonan: Listrik Tumbuh Hampir 40 Persen dalam 5 Tahun Terakhir
Permudah Investasi, Kementerian ESDM Luncurkan Perizinan Online
Artikel Terkini
Dansatgas Yonif 742/SWY Kunjungi Salah Satu SD Darurat di Perbatasan RI-RDTL
Kawal Pemerintahan Baru, Tokoh Lintas Agama: Jika Ada Kurang-kurangnya Kita Perbaiki
Upaya Pendekatan Pemda Maybrat Berhasil, Pelaku Pemanahb Koramil Akhirnya Menyerahkan Diri
Komitmen pada "NTT" Dorong Ansy Lema Mendaftar di Pilkada
Kemendagri Tekankan Sinergisitas Antar-Pemda Mengoptimalkan Pemungutan Pajak Daerah dan Opsen Pajak Daerah
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas