INDONEWS.ID

  • Sabtu, 23/06/2018 23:55 WIB
  • Sukseskan Asian Games, Pemprov DKI Perpanjang Jam Ganjil Genap

  • Oleh :
    • hendro
Sukseskan Asian Games, Pemprov DKI Perpanjang Jam Ganjil Genap
Kepala dinas perhubungan DKI Andriansyah

Jakarta, INDONEWS.ID - Untuk menunjang suksesnya lalu lintas dalam penyelenggaraan Asian Games 2018, Pemprov DKI terus melakukan Rekayasa lalulintas agar  tercapainya waktu tempuh 27 menit dari Wisma Atlet, Kemayoran menuju tempat pertandingan Asian Games 2018.

Menurut Kepala dinas perhubungan DKI Andriansyah, pihaknya sudah menyiapkan rekayasa lalulintas. Dampaknya daerah ganjil genap berlangsung cukup lama yakni dimulai dari jam 06.00 WIB-21.00 WIB.

Baca juga : PSBB Jawa Barat Diperpanjang Hingga 26 Juni

"Waktu tempuh dan kualitas udara kita disini adalah prioritas dan kami bekerjasama dengn  kepolisian, kementerian perhubungan, perluasan ganjil genap khususnya dijalur-jalur yang bersentuhan di tempat-tempat atlit dan official. Syaratnya memang berat 30 menit jarak tempuhnya," kata Andriansyah dia ketika di Jagakarsa, Jakarta Selatan, Sabtu (23/6/2018).

Andri menjelaskan , adapun ujicoba ganjil genap mulai pada tanggal 2 Juli 2018 sampai dengan 31 Juli 2018 dan baru akan diberlakukan secara menyeluruh pada tanggal 1 Agustus 2018.

Baca juga : Ini Tanggapan Anies Soal Melanjutkan Penerapan Ganjil Genap

"Sekarang sudah lakukan sosialisasi dan persiapan marka-marka. Diawal Juli akan uji coba. Insya Allah di awal Agustus kita sidah siap laksanakan ganjil genap karena 1 bulan kemudian ada Asian Para Games," ungkap Andriansyah.(hdr)
 

Baca juga : Sukseskan Asian Games, Kodim 0609/Kab Bandung Beri Pelatihan Seluruh Babinsa
Artikel Terkait
PSBB Jawa Barat Diperpanjang Hingga 26 Juni
Ini Tanggapan Anies Soal Melanjutkan Penerapan Ganjil Genap
Sukseskan Asian Games, Kodim 0609/Kab Bandung Beri Pelatihan Seluruh Babinsa
Artikel Terkini
Kemendagri Tekankan Peran Penting Sekretaris DPRD Jaga Hubungan Harmonis Legislatif dengan Kepala Daerah
LPER Dilibatkan BNPT Berikan Kuliah Umum Kepada Peserta Didik di Penajam, dan Kutai Kertanegara, Kaltim
Pemprov Papua Barat Daya Serahkan Bantuan Mobil Angkutan Umum untuk Pedagang Mama Papua di Maybrat
Rapat Koordinasi Nasional Bahas Netralitas ASN dalam Pilkada Serentak 2024
Evaluasi Penanganan Pengungsi di Maybrat Menunjukkan Kemajuan Signifikan
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas