INDONEWS.ID

  • Senin, 25/06/2018 13:10 WIB
  • Pesawat Pembawa Personil Brimob Ditembaki OTK di Papua

  • Oleh :
    • hendro
Pesawat Pembawa Personil Brimob Ditembaki OTK di Papua
Pesawat jenis Twin Oter Trigana PK - YRU dihujani tembakan oleh orang tak dikenal di Bandara Keneyam, Kabupaten Nduga, Provinsi Papua

Papua, INDONEWS.ID -  Pesawat pembawa rombongan personel Brimob Bawah Kendali Operasi (BKO) dari Wamena menuju Bandara Keneyam ditembaki orang tidak dikenal (OTK) di Bandara Keneyam, Kabupaten Nduga, Provinsi Papua.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, pesawat jenis Twin Oter Trigana PK - YRU dihujani tembakan oleh orang tak dikenal di Bandara Keneyam, Kabupaten Nduga, Provinsi Papua, Senin (25/6/2018) sekitar pukul 10.10 WIT. 

Baca juga : Kronologi Pesawat Pilatus Smart Tabrak Permukiman Warga di Papua

Kapendam Cenderawasih Kolonel M Aidi menjelaskan bahwa serangan tersebut terjadi usai pesawat landing di bandara Keneyam pada pukul 09.40 WIT. Kejadian itu terjadi 5 menit setelahnya.

"Pukul 09.45 WIT pesawat menuju taxi out untuk parkir, tiba-tiba langsung dihujani tembakan," kata Aidi kepada wartawan, Senin (25/6/2018).

Baca juga : Top! Aksi Heroik Bocah Papua Padamkan Kebakaran Hutan Tuai Pujian

Penembakan tersebut diduga berasal dari sisi kiri pesawat. Hal itu mengakibatkan pilot Capt Ahmad Abdillah Kamil mengalami luka tembak pada bagian punggung dan langsung diberi penanganan medis.

Sementara itu, saat ini personel gabungan TNI/Polri langsung melakukan pengejaran terhadap orang  tidak dikenal yang telah melakukan teror penembakan terhadap pesawat pembawa  personel BKO untuk mengamankan jalannya Pilkada di wilayah tersebut. (Hdr)

Baca juga : Fahira Minta KY Periksa Hakim yang Menangkan Pemilik Miras di Papua
Artikel Terkait
Kronologi Pesawat Pilatus Smart Tabrak Permukiman Warga di Papua
Top! Aksi Heroik Bocah Papua Padamkan Kebakaran Hutan Tuai Pujian
Fahira Minta KY Periksa Hakim yang Menangkan Pemilik Miras di Papua
Artikel Terkini
Didik J Rachbini: Salim Said Maestro Intelektual yang Paling Detail dan Mendalam
Penyumbang Devisa Negara, Pemerintah Harus Belajar dari Drama Korea
Bupati Tanahdatar buka Grand Opening Sakato Aesthetic
Strategi Implementasi "Buku Teks Utama Pendidikan Pancasila", Menyemai Nilai Kebangsaan di Tengah Tantangan Zaman
Satgas Yonif 742/SWY Perkenalkan Ecobrick Kepada Para Murid Di Perbatasan RI- RDTL
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas