INDONEWS.ID

  • Selasa, 24/07/2018 02:14 WIB
  • Jokowi Santap Malam Bersama 6 Ketua Parpol

  • Oleh :
    • luska
Jokowi Santap Malam Bersama 6 Ketua Parpol
Presiden Jokowi bertemu dengan ketua umum partai politik yang mengusungnya sebagai calon presiden.(Setpres)

Jakarta, INDONEWS.ID - Presiden Joko Widodo bertemu dengan sejumlah ketua umum partai politik pendukung koalisi yang mengusungnya sebagai calon presiden.

Pertemuan yang dilaksanakan di Istana Bogor, Senin (23/7/2018) malam, dihadiri oleh Ketua Umum Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Surya Paloh, Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto, Ketua Umum PPP Romahurmuziy, Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar, dan Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta Odang.

Baca juga : Jubir Presiden Pastikan Jokowi Hadiri Penutupan Kongres Partai Nasdem

Pertemuan bersama-sama ini merupakan yang pertama kalinya setelah serangkaian dukungan partai politik yang diberikan kepada Jokowi untuk maju kembali dalam pemilihan presiden 2019 mendatang. Pertemuan yang berlangsung tertutup dari awak media ini berlangsung pada pukul 20.30 WIB. Belum diketahui, apa topik pertemuan kali ini.

Berdasarkan keterangan resmi dari Biro Pers Istana Kepresidenan, Presiden Joko Widodo terlihat melakukan santap malam bersama dengan Surya Paloh, Muhaimin Iskandar, Oesman Sapta Odang, Romahurmuziy, Airlangga Hartarto dan ditemani oleh Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.

Baca juga : Ini 6 Wakil Menteri yang Dikabarkan Kembali Disiapkan Jokowi

Mendekati pendaftaran calon presiden dan calon wakil presiden yang dimulai pada 4—10 Agustus 2018, manuver-manuver Presiden Jokowi untuk mencari calon wakil presidennya memang semakin terlihat.

Berdasarkan pengakuan dari Ketua Umum PPP Romahurmuziy, sekitar 10 nama sudah masuk ke dalam bursa calon wakil presiden yang akan mendampingi Jokowi maju di pemilu presiden tahun mendatang.

Baca juga : Sapaan Jokowi untuk Surya Paloh, Teguran Agar Tetap Konsisten di Koalisi

Beberapa nama yang sempat disebutkannya antara lain Airlangga, Muhaimin Iskandar, Maaruf Amin, Sri Mulyani, Susi Pudjiastuti, Mahmud MD, Moeldoko, hingga Chairul Tanjung.(Lka)

Artikel Terkait
Jubir Presiden Pastikan Jokowi Hadiri Penutupan Kongres Partai Nasdem
Ini 6 Wakil Menteri yang Dikabarkan Kembali Disiapkan Jokowi
Sapaan Jokowi untuk Surya Paloh, Teguran Agar Tetap Konsisten di Koalisi
Artikel Terkini
Saksikan Pekan Gawai Dayak Kalbar, Ratusan Warga Malaysia Serbu PLBN Aruk
Buka WWF ke-10, Presiden Jokowi Berharap Bisa Ciptakan Kepastian Distribusi Air Bersih
Realisasikan Investasi di Indonesia, Menko Airlangga Harapkan Lotte Chemical Dapat Menjadi Stimulus Pembangunan Industri Petrokimia Hilir Lokal
Macet, Menteri AHY Memilih Jalan Kaki ke Acara Pembukaan WWF
Pj Bupati Maybrat Hadiri Festival BENLAK 2024, Peringati Hari Jadi ke-17 Minahasa Tenggara
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas