INDONEWS.ID

  • Rabu, 15/08/2018 06:05 WIB
  • Indonesia Tawarkan Kerja Sama Produksi Vaksin dengan Yordania

  • Oleh :
    • hendro
Indonesia Tawarkan Kerja Sama Produksi Vaksin dengan Yordania
Menteri Kesehatan Yordania Assayeh Mahmoud Al-Seyyab saat menerima kunjungan kehormatan Duta Besar RI Andy Rachmianto di kantornya

Amman, INDONEWS.ID -  Indonesia merupakan salah satu negara sahabat terpenting bagi Yordania, bukan hanya karena Indonesia adalah negara dengan pertumbuhan ekonomi yang tinggi tetapi juga karena Indonesia merupakan dengan jumlah muslim terbesar.  Demikian dikatakan Menteri Kesehatan Yordania Assayeh Mahmoud Al-Seyyab saat menerima kunjungan kehormatan Duta Besar RI Andy Rachmianto di kantornya, Senin (13/8/2018) lalu. 

Di awal pertemuan Dubes RI Sampaikan duka cita yang mendalam bagi Pemerintah dan warga Yordania atas aksi terror yang terjadi di wilayah Fuheis dan Salt pada hari jumat dan Sabtu lalu.

Baca juga : Dubes RI untuk Tahta Suci: Kunjungan Paus Fransiskus ke Indonesia Sangat Historis

Dubes RI tekankan bahwa Indonesia mengutuk aksi terror yang telah mengakibatkan jatuhnya sejumlah korban jiwa baik dari pihak apparat keamanan Yordania maupun warga sipil.

Kunjungan kehormatan kali ini bertujuan untuk membahas perluasan kerja sama kesehatan antara Indonesia dan Yordania, termasuk perkembangan pembahasan MoU Kerja Sama Kesehatan antara kedua negara yang masih dalam tahap pembahasan.  

Baca juga : Bantuan Kemanusiaan, Parasut TNI AU Tiba di Amman untuk Meringankan Penderitaan Warga Palestina di Gaza

Disampaikan Dubes RI bahwa counter draft Pemerintah Yordania atas MoU kerja sama Kesehatan antara Indonesia dan Yordania saat ini masih dibahas oleh Kementerian Kesehatan Indonesia.

Diharapkan tanggapan atas counter draft MoU tersebut dapat segera disampaikan dan MoU Kerja sama tersebut dapat segera disepakati.

Baca juga : Ini Catatan Hikmahanto Soal Perjanjian FIR Indonesia-Singapura yang Telah Efektif Berlaku

Terkait kerja sama kesehatan, Dubes RI mengajak Menteri Kesehatan Yordania untuk terus  mendorong perluasan kerja sama kesehatan antara kedua negara.

Pada bulan Desember 2017, Indonesia dan Yordania telah menandatangani kesepakatan kerja sama di bidang Pengawasan Makanan dan Obat, yang melibatkan BPOM RI dan Jordan Food and Drug Administration (JFDA).

Kerja sama tersebut merupakan kerja sama bilateral pertama di bidang pengawasan makanan dan obat. Di samping kerja sama tersebut masih terdapat potensi yang besar untuk memperluas cakupan kerja sama kesehatan di bidang lain, misalnya Produksi Vaksin.

Kedua negara dipandang dapat memperoleh keuntungan yang besar dan saling menguntungkan melalui kerja sama pembuatan vaksin.  

Hingga saat ini Pemerintah Yordania belum memiliki industri vaksin sehingga kebutuhan vaksin dalam negerinya masih sangat bergantung pada produk vaksin impor.

Di sisi lain, Indonesia memiliki industri farmasi yang mampu memproduksi vaksin dan telah mengembangkan kerja sama pembuatan vaksin dengan berbagai negara. 

Dubes RI Amman juga sampaikan bahwa penjajakan awal kerja sama pembuatan vaksin antara kedua negara akan dimulai pada bulan September 2018 mendatang. Rencananya Jordan University of Science and Technology (JUST) dan Jordan Food and Drugs Administration (JFDA) akan berkunjung ke Indonesia yang salah satu tujuannya adalah untuk menjajaki kerjasama produksi vaksin, yang akan melibatkan pemerintah, universitas dan industri.  

Menteri Al-Sheyyab menyambut baik usulan Dubes RI Amman terkait perluasan kerja sama kesehatan di bidang pembuatan vaksin tersebut dan akan berusaha membantu segala bentuk kerja sama yang melibatkan JUST.

Hal tersebut mengingat Menteri Al-Sheyyab memiliki hubungan yang baik dengan JUST dan pernah menjabat sebagai Presiden JUST pada periode 2015-2016. Di sampinig itu, Menteri Al-Sheyyab juga indikasikan ketertarikannya untuk memperluas kerja sama di bidang Pendidikan kedokteran dengan Indonesia.(hdr)
 

Artikel Terkait
Dubes RI untuk Tahta Suci: Kunjungan Paus Fransiskus ke Indonesia Sangat Historis
Bantuan Kemanusiaan, Parasut TNI AU Tiba di Amman untuk Meringankan Penderitaan Warga Palestina di Gaza
Ini Catatan Hikmahanto Soal Perjanjian FIR Indonesia-Singapura yang Telah Efektif Berlaku
Artikel Terkini
Pastikan Arus Barang Kembali Lancar, Menko Airlangga Tinjau Langsung Pengeluaran Barang dan Minta Instansi di Pelabuhan Tanjung Priok Bekerja 24 Jam
Umumkan Rencana Kedatangan Paus Fransiskus, Menteri Agama Dukung Penuh Pengurus LP3KN
Mendagri Tito Lantik Sekretaris BNPP Zudan Arif Fakrulloh Jadi Pj Gubernur Sulsel
Perayaan puncak HUT DEKRANAS
Kemendagri Tekankan Peran Penting Sekretaris DPRD Jaga Hubungan Harmonis Legislatif dengan Kepala Daerah
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas