INDONEWS.ID

  • Selasa, 16/10/2018 11:35 WIB
  • Ketua PGK : IndonesiaLeaks Hanya Untuk Kepentingan Politik Jahat

  • Oleh :
    • Ronald
Ketua PGK : IndonesiaLeaks Hanya Untuk Kepentingan Politik Jahat
Ketua Perkumpulan Gerakan Kebangsaan Bursah Zarnubi disela-sela diskusi bertajuk
Jakarta, INDONEWS.ID - Isu "buku merah" yang disebarluaskan oleh situs online IndonesiaLeaks dinilai hanya untuk kepentingan politik jahat dari pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab. 

Ketua Perkumpulan Gerakan Kebangsaan (PGK), Bursah Zarnubi mengaku yakin bahwa informasi tentang adanya dugaan aliran dana suap kepada Kapolri, Jenderal Polisi Tito Karnavian itu tidak benar.

Sebab, selain KPK, isu itu langsung dibantah oleh Polda Metro Jaya melalui Dirkrimsus yang menangani perkara suap Basuki Hariman. Makanya, dia menyebut bahwa informasi tentang itu sebagai hoax.

"Kasus hoaks akhir-akhir saat ini adalah yang menimpa Kapolri," katanya dalam diskusi bertajuk "Menangkal Hoax Menjelang Pilpres 2019" di Kantor DPP PGK, Pancoran, Jakarta Selatan, Senin (15/10) kemarin.

Parahnya lagi, hoax tersebut justru menimbulkan adanya persepsi bahwa ada unsur saling menjatuhkan di tubuh dua institusi, dalam hal ini KPK dengan Polri. 

Isu "buku merah" juga sudah menimbulkan adanya dugaan internal Polri ingin menggeser Tito. Padahal selama ini Tito dan pimpinan KPK sudah bersusah payah membangun situasi kondusif antara kedua institusi hukum tersebut dan internal Polri sendiri.

"Seolah-olah ada untuk saling menjatuhkan, saling geser dan macam-macam itu. Pak Kapolri sudah susah payah membangun stabilitas sehingga kondusif," pungkasnya. (ronald)

 
 
 
Artikel Terkait
Artikel Terkini
Pastikan Arus Barang Kembali Lancar, Menko Airlangga Tinjau Langsung Pengeluaran Barang dan Minta Instansi di Pelabuhan Tanjung Priok Bekerja 24 Jam
Umumkan Rencana Kedatangan Paus Fransiskus, Menteri Agama Dukung Penuh Pengurus LP3KN
Mendagri Tito Lantik Sekretaris BNPP Zudan Arif Fakrulloh Jadi Pj Gubernur Sulsel
Perayaan puncak HUT DEKRANAS
Kemendagri Tekankan Peran Penting Sekretaris DPRD Jaga Hubungan Harmonis Legislatif dengan Kepala Daerah
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas