INDONEWS.ID

  • Jum'at, 04/01/2019 16:35 WIB
  • Usai Resmikan Proyek Tulungagung, Presiden Terbang Menggunakan Pesawat Kepresidenan

  • Oleh :
    • Abdi Lisa
 Usai Resmikan Proyek Tulungagung, Presiden Terbang Menggunakan Pesawat Kepresidenan
Hari ini Presiden Jokowi sedang berada di Tulungagung. Keberadaannya di sini untuk menuju STKIP PGRI Tulungagung. Meresmikan sejumlah proyek pembangunan yang ada di Kabupaten Tulungagung. (Foto Ist)

Tulungagung, INDONEWS, ID – Beberapa proyek di wilayah Tulungagung diresmikan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi). Setelah melaksanakan tugas kenegaraan ini kabarnya Presiden akan bertolak menuju Jakarta dengan pesawat Kepresidenan.

Kepala Negara direncanakan lepas landas dengan menggunakan Pesawat Kepresidenan Indonesia-1 melalui Pangkalan TNI AU Iswahjudi, Kecamatan Maospati, Kabupaten Magetan

Baca juga : Presiden Jokowi Hari Ini Buka SPBE Summit 2024 dan Luncurkan GovTech di Istana

Seperti diketahui bahwa hari ini Presiden Jokowi sedang berada di Tulungagung. Keberadaannya di sini untuk menuju STKIP PGRI Tulungagung. Meresmikan sejumlah proyek pembangunan yang ada di Kabupaten Tulungagung.

Peresmian yang dilakukan tersebut yakni, mulai dari rusun mahasiswa IAIN Tulungagung, rusun mahasiswa STKIP PGRI Tulungagung, rusun sewa Jepun Pemda Kabupaten Tulungagung, dan jembatan Ngujang II yang juga berada di Kabupaten Tulungagung.

Baca juga : Buka WWF ke-10, Presiden Jokowi Berharap Bisa Ciptakan Kepastian Distribusi Air Bersih

Selanjutnya Presiden beserta rombongan melanjutkan perjalanan menuju Kabupaten Trenggalek. Disinilah Jokowi memberikan sosialisasi prioritas penggunaan dana desa tahun 2019 di Provinsi Jawa Timur. Acara ini diselenggarakan di Alun-Alun Kabupaten Trenggalek.

Kemudian, Presiden diagendakan meninjau proyek pembangunan Bendungan Bendo yang ada di Kabupaten Ponorogo, Provinsi Jawa Timur, Jumat ini (4/1).

Baca juga : Presiden Jokowi Resmikan Inpres Jalan Daerah Sepanjang 165 km pada 15 Kabupaten/Kota di Sultra

Berikutnya, pada sore harinya, bila sesuai dengan jadwal Presiden Jokowi beserta rombongan akan bertolak menuju Kota Semarang untuk melanjutkan kunjungan kerjanya di Provinsi Jawa Tengah. (Abdi.K)

Artikel Terkait
Presiden Jokowi Hari Ini Buka SPBE Summit 2024 dan Luncurkan GovTech di Istana
Buka WWF ke-10, Presiden Jokowi Berharap Bisa Ciptakan Kepastian Distribusi Air Bersih
Presiden Jokowi Resmikan Inpres Jalan Daerah Sepanjang 165 km pada 15 Kabupaten/Kota di Sultra
Artikel Terkini
Energi Terbarukan sebagai Pilihan Utama, Setelah Indonesia Turut Menandatangani Perjanjian Paris
Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila Kabupaten Maybrat: Menuju Indonesia Emas
Cetak SDM Industri Kompeten di Timur Indonesia, Kemenperin dan Pupuk Kaltim Gelar Pelatihan
Gunungapi Ibu Kembali Erupsi pada Minggu Siang
BNPP Persiapkan Provinsi Kalbar Jadi Lokasi Pencanangan Gerbangdutas ke-12
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas