INDONEWS.ID

  • Senin, 08/07/2019 23:59 WIB
  • Laga El Classico Persija Vs Persib Digelar Di SUGBK Rabu Mendatang

  • Oleh :
    • Ronald
Laga El Classico Persija Vs Persib Digelar Di SUGBK Rabu Mendatang
Suporter fanatik Persija Jakarta atau biasa dikenal dengan sebutan The Jakmania. (Ist)

Jakarta, indonews.id - Pertandingan el classico antara klub Persija Jakarta kontra Persib Bandung sudah dipastikan bakal digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Rabu (10/07/2019) mendatang.

Kabar kepastian itu diungkapkan langsung oleh CEO Persija Jakarta Ferry Paulus. Dan tentu saja, kabar baik ini disambut baik oleh Persija dan The Jakmania (supporter Persija), pasalnya terakhir Macan Kemayoran menjamu Persib di GBK terjadi 2014 lalu.

Kendati demikian, digelarnya duel panas ini tentu memiliki banyak persyaratan yang harus dipenuhi manajemen Persija dari pihak kepolisian untuk menjalani pertandingan tersebut agar bisa digelar di GBK. Salah satunya adalah melarang pendukung Persib atau yang kita kenal dengan nama Bobotoh untuk hadir dalam pertandingan tersebut.

"Penekanan terhadap kami adalah penonton Persib dilarang untuk hadir. Namun, kondisi ini sama seperti yang diputuskan PT Liga Indonesia Baru. Kami yakin ini merupakan keputusan terbaik dan kita percaya dengan kinerja kepolisian," ungkap Ferry di Kantor Persija, Jakarta, Senin (08/07/2019).

Sebagai informasi, pertandingan antara Persija Jakarta menghadapi Persib Bandung ini merupakan salah satu rangkaian lanjutan Liga 1 Indonesia musim 2019. Rencananya laga ini akan berlangsung di SUGBK, Rabu (10/07/2019) pukul 15.30 WIB sore. (rnl)

 

Baca juga : Edson Tavares, Pelatih Baru Persija Jakarta
Artikel Terkait
Edson Tavares, Pelatih Baru Persija Jakarta
Jelang Laga Sengit, PSSI Siapkan 3000 Tiket Untuk Supporter Malaysia Di SUGBK
Jelang Duel Persija vs Persib, Polisi Imbau Bobotoh Tak Ke Jakarta
Artikel Terkini
Bupati Tanahdatar buka Grand Opening Sakato Aesthetic
Strategi Implementasi "Buku Teks Utama Pendidikan Pancasila", Menyemai Nilai Kebangsaan di Tengah Tantangan Zaman
Satgas Yonif 742/SWY Perkenalkan Ecobrick Kepada Para Murid Di Perbatasan RI- RDTL
The International Awards 2024, Pj Bupati Maybrat Dapat Penghargaan dari Seven Media Asia
Pj Sekretaris Daerah kabupaten Maybrat Turut Kunjungi Kampung Ayata dan Aisa
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas