INDONEWS.ID

  • Kamis, 21/11/2019 22:15 WIB
  • Kelompok 17 Gelar Pameran Seni Selamatkan Bumi

  • Oleh :
    • hendro
Kelompok 17 Gelar Pameran Seni Selamatkan Bumi
Istimewa

Jakarta, INDONEWS.ID - Kelompok 17,  adalah para perempuan perupa seni yang mencurahkan kepedulian sosial dalam bentuk seni lukis, seni kolase, seni keramik dan seni fotografi.

Mereka akan kembali memamerkan karya-karyanya untuk kelima kali. Kelompok 17 perempuan lintas umur, budaya dan profesi ini, berdomisili di berbagai pelosok Nusantara dan dunia, beritikad untuk membangun wadah atau ruang aman untuk berkarya mengespresikan kecintaan dan komitmen kepada keberagaman masalah.

Baca juga : Efferty Susu Kambing Malaysia, Solusi bagi Pasutri yang ingin Keturunan

Tema kali ini “Selamatkan Bumi", dimaksudkan untuk menggugah masyarakat agar peduli dan berpartisipasi dalam gerakan global menyelamatkan bumi.   

Salah satu  karya pelukis Iebeth Idris  “Penyu Berkalung Duka” misalnya,  memprotes perilaku manusia yg merugikan mahluk hidup lainnya dengan membuang sampah sembarangan hingga mengancam ekosistem.  Perupa lainnya,  Ferina Widodo, yang merupakan peserta tamu,  mengetuk hati kita untuk merasakan pedihnya daun daun yang meranggas.

Baca juga : Tips Memilih Jasa Penagihan Hutang yang Terbaik

Pameran ini diselenggarakan di Balai Budaya, Jl. Gereja Theresia no. 57, Jakarta Pusat. Malam ini, pukul 19, Komisaris Utama PT Samudera Indonesia Tbk, Shanti Poesposetjipto dan Chief Human Resources Officer  Indosat Ooredoo, ibu Ripy Mangkoesoebroto akan membuka pameran. Karya2  perupa Kelompok 17 ini dapat disaksikan hingga ditutup pada 29 November mendatang.

Baca juga : Jakarta Street Jazz Fes,val (JSJF) 2024 Suguhkan Penampilkan Berkelas Puluhan Musisi
Artikel Terkait
Efferty Susu Kambing Malaysia, Solusi bagi Pasutri yang ingin Keturunan
Tips Memilih Jasa Penagihan Hutang yang Terbaik
Jakarta Street Jazz Fes,val (JSJF) 2024 Suguhkan Penampilkan Berkelas Puluhan Musisi
Artikel Terkini
Kebun Rimsa PTPN IV Regional 4 Bantu Sembako Dua Panti Asuhan
Santri dan Santriwati Harus Mengisi Ruang Dakwah dengan Nilai yang Penuh Toleransi
Tak Terdaftar di OJK, Perusahaan Investasi asal Hongkong Himpun Dana Masyarakat
Dewan Pakar BPIP Dr. Djumala: Pancasila Kukuhkan Islam Moderat, Toleran dan Hargai Keberagaman Sebagai Aset Diplomasi
Perkuat Binwas Pemerintahan Daerah, Mendagri Harap Penjabat Kepala Daerah dari Kemendagri Perbanyak Pengalaman
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas