INDONEWS.ID

  • Sabtu, 28/08/2021 22:20 WIB
  • Medali Ketiga Indonesia dari Para-Tenis Meja, Dubes Heri Salut Kegigihan David Jacobs Raih Medali Perunggu

  • Oleh :
    • Rikard Djegadut
Medali Ketiga Indonesia dari Para-Tenis Meja, Dubes Heri Salut Kegigihan David Jacobs Raih Medali Perunggu
Atlet para-tenis meja, David Jacobs, berhasil mempersembahkan medali perunggu bagi Indonesia di Paralimpiade Tokyo 2020. (Foto: NPC Indonesia)

Tokyo, INDONEWS.ID - Perolehan medali untuk Kontingen Indonesia di Paralimpiade Tokyo 2020 kembali bertambah dari cabang olahraga (cabor) para-tenis meja kelas 10 perorangan putra, Sabtu (28/8).

David Jacobs meraih perunggu setelah ditundukkan atlet asal Prancis Mateo Boheas pada semifinal yang berlangsung di Tokyo Metropolitan Gymnasium, Sabtu, 28 Agustus 2021 dengan skor 2-3 (9-11, 8-11, 11-3, 11-5, 8-11).

Baca juga : Dubes Heri Akhmadi Dorong Peran Akademisi dan Universitas di Jepang Perkuat Kerja Sama Indonesia dan Jepang

Duta Besar Republik Indonesia (Dubes RI) untuk Jepang Heri Akhmadi yang menyaksikan langsung pertandingan memuji kegigihan dan upaya keras dari David Jacobs untuk menambah perolehan medali untuk Tim Merah Putih.

"Salut dengan kegigihan David Jacobs. Medali ketiga untuk Merah Putih menjadi pemacu semangat atlet lain yang masih berlaga di Paralimpiade Tokyo 2020," demikian Dubes Heri.

Baca juga : Dubes Heri Akhmadi Apresiasi Tiga Pesepeda Indonesia Peserta Japanese Odyssey 2023

David meraih perunggu bersama wakil Montenegro Filip Radovid yang juga kalah di babak empat besar dari unggulan pertama asal Polandia Patryk Chojnowski dengan skor 1-3 (11-13, 11-9, 4-11, 9-11).

Dalam pertandingan berikutnya, Indonesia akan menurunkan pasangan David Jacobs dan Komet Akbar untuk berlaga di nomor ganda putra para tenis meja TT9-10 Paralimpiade Tokyo 2020.

Baca juga : Dubes Heri Akhmadi dan Menteri PUPR Tinjau Tahap Akhir Pembangunan Gedung KBRI Tokyo

Medali perunggu David Jacobs di Paralimpiade 2020 merupakan perunggu keduanya di ajang pesta olah raga Paralimpiade. Sebelumnya David meraih medali serupa pada Paralimpiade London 2012.

Perunggu dari David menambah pundi-pundi medali Kontingen Merah Putih di Paralimpiade Tokyo 2020.

Sebelumnya, medali perak berhasil diraih dari cabor para-powerlifting melalui Ni Nengah Widiasih dan perunggu pada cabang para-atletik nomor 100 meter putra T37 diraih oleh Saptoyogo Purnomo.

Perolehan satu perak dan dua perunggu ini menempatkan Indonesia sementara di posisi 38 dalam daftar perolehan medali Paralimpiade Tokyo 2020.

Artikel Terkait
Dubes Heri Akhmadi Dorong Peran Akademisi dan Universitas di Jepang Perkuat Kerja Sama Indonesia dan Jepang
Dubes Heri Akhmadi Apresiasi Tiga Pesepeda Indonesia Peserta Japanese Odyssey 2023
Dubes Heri Akhmadi dan Menteri PUPR Tinjau Tahap Akhir Pembangunan Gedung KBRI Tokyo
Artikel Terkini
Tidak Simpang Siur, Pemerintah Diminta Jelaskan Penerapan KRIS Secara Komprehensif
Menko Airlangga dan Dubes Lee Sang Deok Bahas Penguatan Kerja Sama Hingga Rencana Kunjungan Kerja ke Korea Selatan
PTPN IV Regional 4 Sebar 900 Paket Sembako di Sumbar dan Jambi
Pj Bupati Maybrat Lakukan Kunjungan ke SMPN 2 Aifat
Sari Ater Bangun Cable Car Perkuat Daya Tarik Wisatawan
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas