INDONEWS.ID

  • Senin, 29/05/2023 19:14 WIB
  • PSSI Umumkan Harga Tiket Timnas Indonesia vs Argentina

  • Oleh :
    • Rikard Djegadut
PSSI Umumkan Harga Tiket Timnas Indonesia vs Argentina

Jakarta, INDONEWS.ID - Persatuan Sepakbola seluruh Indonesia (PSSI) telah mengumumkan harga tiket laga FIFA Matchday antara tim nasional (Timnas) Indonesia vs Argentina.

Hal itu disampaikan Ketum PSSI Erick Thohir saat jumpa media di media center di Stadion Utama Gelora, Senin (29/5/2023).

Baca juga : BreakingNews: Erick Thohir Resmi Jadi Ketum PSSI 2023-2027

Disebutkan harga paling murah dijual Rp600 ribu. Indonesian akan melawan Argentina di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta pada 19 Juni 2023.

Walau berstatus persahatan, laga itu dipastikan akan disaksikan banyak penonton.

Baca juga : Rekomendasi TGIPF ke Presiden: PSSI Harus Bertanggung Jawab

PSSI sudah menyiapkan 60 ribu lembar tiket. Terdapat sejumlah kategori dan VIP untuk pencinta sepak bola Indonesia menyaksikan Lionel Messi dkk bertanding di SUGBK.

Tiket pertandingan Indonesia vs Argentina dijual mulai dengan harga Rp 600 ribu untuk kategori ketiga. Erick mengatakan tiket bisa dibeli mulai 5 Juni 2023, khusus pengguna BRI Card Holder. Sementara untuk umum mulai dijual pada 6-7 Juni.

Baca juga : Menunggu Sanksi FIFA untuk PSSI?

"Insyaallah 19 juni kita bisa punya pertandingan kelas dunia di Indonesia. Pembelian tiket mulai 5 Juni khusu BRI card holder," kata Erick Thohir kepada awak di SUGBK, Senin (29/5/2023).

"6-7 baru publik bisa dengan semua pembayaran. Pembelian tiket di website PSSI, Tiket.com melalui apliky. Kickoff 19.30 WIB," jelasnya.

VIP Barat: Rp 4,250 juta VIP Timur: Rp 4,250 juta Kategori 1 barat/timur: Rp 2,5 juta Kategori 2 selatan/utara: Rp 1,2 juta Kategori 3 (tribun atas) Rp 600 ribu.

Artikel Terkait
BreakingNews: Erick Thohir Resmi Jadi Ketum PSSI 2023-2027
Rekomendasi TGIPF ke Presiden: PSSI Harus Bertanggung Jawab
Menunggu Sanksi FIFA untuk PSSI?
Artikel Terkini
Marwan Cik Asan Ingatkan Pemerintah Waspadai Perlambatan Pertumbuhan Ekonomi 2024
Peluncuran Pemilihan Kepala Daerah Kabupaten Maybrat 2024 Diselenggarakan di Lapangan Ela Kodim
Visiting Professor Pandemi: Dunia Harus Siap
Kemendagri Sosialisasikan UU Nomor 3 Tahun 2024 tentang Desa
Mendagri Tegaskan Musrenbangnas sebagai Wadah Sinkronisasi Perencanaan Pembangunan Pemerintah Pusat dan Daerah
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas