INDONEWS.ID

  • Minggu, 06/08/2023 10:20 WIB
  • Alumni Gruduk SMA 3, Ada Apa?

  • Oleh :
    • rio apricianditho
Alumni Gruduk SMA 3, Ada Apa?

Jakarta, INDONEWS.ID - Waduh, ratusan alumni SMA 3 sambangi sekolah mereka, kenapa? Ternyata ada keriuhan perayaan 40 tahun kelulusan Teladan 383, alumni SMA 3 angkatan 83 yang digelar di halaman sekolah di kawasan Setiabudi, Jakarta Selatan. Dari sepeda santai, senam aerobik, bazar UMKM, dan konser band dari alumni maupun pelajar SMA 3 Jakarta.

Riuh, ratusan kendaraan baik roda dua maupun roda empat beriringan menuju SMA 3 di jalan Taman Setiabudi ll, Setiabudi, Jakarta Selatan. Mereka merupakan alumni sekolah tersebut yang ingin meramaikan kegiatan yang digelar Teladan 383. Diantara alumni yang hadir tampak Wakil Ketua DPR, Rahmat Gobel, mantan Menteri era SBY, Adiyaksa Daud, dan Pemred indonews.id, Asri Hadi.

Baca juga : Sekber Relawan Ganjar-Mahfud Gelar Gosen Rakyat

Kehadiran mereka guna mengikuti kegiatan olahraga bersama, seperti gowes bareng alumni sejauh 30 kilo, 15 kilo dan sepeda santai keliling Setiabudi. Ada pula yang ikut senam aerobik yang pesertanya lebih banyak kaum wanita. Dan ada juga hadir sekedar bernostalgia menyaksikan konser musik yang membawakan lagu-lagu di era mereka.

Olahraga dimulai dengan gowes bareng yang menempuh jarak 30 kilometer, disusul dengan mereka yang menempuh jarak 15 kilometer lalu peserta sepeda santai. Untuk jarak 30 km, rutenya dari SMA 3 menuju lokasi wisata kebun binatang Ragunan dan kembali ke sekolah. Sedangkan jarak 15 km cukup sampai Ragunan tanpa kembali ke SMA 3.

Baca juga : Tarian Lenggang Jakarta Angkatan 76 SMA 3 Jakarta Ramaikan Teladan Metropolitan Rally

Beberapa saat kemudian, dilanjutkan dengan senam aerobik, mereka mengikuti gerakan energik dari instruktur berpengalaman yang menambah gairah para alumni mengikuti gerakannya dan musik yang atraktif.

Peserta sepeda santai yang sudah menyelesaikan rutenya pun ikut senam, musik pengiring mereka berolahraga seakan menyuntik adrenalin mereka, ikut gerakan instruktur meski baru saja tiba di SMA 3 Jakarta.

Baca juga : Ratusan Pesepeda Alumni SMA Pangudi Luhur Kembali Ramaikan Warung Solo

Usai senam bersama, kegiatan dihentikan sejenak, memberi kesempatan peserta rehat sekaligus mengunjung stand bazar yang menyediakan aneka dagangan. Di stand bazar selain aksesoris dan pakaian jadi, ada juga stand makanan dan minuman yang ditawarkan untuk para peserta olahraga bersama Teladan 383.

Lalu, tak lama kemudian tiba-tiba panggung utama tampil penghibur rehat peserta, beberapa lagu dilantunkan penyanyi yang juga alumni SMA 3. Lagu yang dibawakan lagu-lagu era para Teladan 383 masih duduk di SMA 3 Jakarta. Ingatan para alumni pun kembali berputar mendengar lagu-lagu itu. Itulah nostalgia semasa di bangku SMA.

Konser almuni dan pelajar SMA 3 belum dimulai, namun suasana tahun 80-an sudah terasa, lewat lantunan penyanyi alumni 383. Hal itu membuat para alumni 'terpaku' di SMA 3 menanti acara-acara berikutnya yang akan ditampilkan panitia perayaan 40 tahun kelulusan alumni 383. Meski rambut sudah memutih, semangat pelajar sekolah begitu kental di diri mereka. Satu sama lain saling bernostalgia masa-masa di SMA 3. Tetaplah bernostalgia, tetap bersilaturahmi, hadirkan kegembiraan di 40 tahun perayaan kelulusan angkatan 83.

Artikel Terkait
Sekber Relawan Ganjar-Mahfud Gelar Gosen Rakyat
Tarian Lenggang Jakarta Angkatan 76 SMA 3 Jakarta Ramaikan Teladan Metropolitan Rally
Ratusan Pesepeda Alumni SMA Pangudi Luhur Kembali Ramaikan Warung Solo
Artikel Terkini
Mendagri Resmi Lantik 5 Penjabat Gubernur, Ada Alumni SMAN 3 Teladan Jakarta
Mendagri Resmi Lantik 5 Penjabat Gubernur
Kak Wulan Bikin Petani Mawar Nganjuk Punya Harapan Baru
PNM Peduli, Gerak Cepat Bantu Bencana Banjir Bandang dan Lahar Dingin Sumatera Barat
Pj Bupati Maybrat Sambut Kedatangan Tim Badan Nasional Penanggulangan Bencana
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas