INDONEWS.ID

  • Rabu, 23/08/2023 08:49 WIB
  • Dukung Penilaian Menuju Kota Sehat, PNM Baubau Gelar Bersih-bersih di Kawasan Wisata Kotamara

  • Oleh :
    • Rikard Djegadut
Dukung Penilaian Menuju Kota Sehat, PNM Baubau Gelar Bersih-bersih di Kawasan Wisata Kotamara

Jakarta, INDONEWS.ID - Karyawan dan karyawati PT Permodalan Nasional Madani (PNM) Cabang Baubau, Sulawesi Tenggara menggelar aksi bersih-bersih di kawasan wisata dan olahraga Kotamara, Kota Baubau, Jumat.

Kegiatan bertema sosial kemasyarakatan dan gotong royong itu diisi dengan kegiatan bersih-bersih berupa menyapu, memungut sampah dan memisahkan sampah plastik dan sampah yang bisa didaur ulang, dimulai sejak pukul 08.00 dan berakhir pada pukul 09.30 Wita.

"Kegiatan ini merupakan bentuk dukungan PT PNM untuk ikut mensukseskan penilaian Kota Baubau menuju Kota Sehat tingkat Wistara," kata Kepala PNM Cabang Baubau, Muhammad Akbar Rifani.

Akbar menyebut dipilihnya Kotamara sebagai lokasi kegiatan karena Kotamara menjadi salah satu pusat kunjungan masyarakat, baik untuk berolahraga maupun untuk berwisata menikmati suasana laut pesisir Kota Baubau.

"Ini merupakan kawasan wisata dan olahraga. Sekaligus menjadi wajah Kota yang harus terus terlihat bersih dan membuat nyaman," imbuhnya.

Akbar menambahkan, sebagai perusahaan milik pemerintah, Badan Usaha Milik Negara (BUMN) pihaknya rutin menggelar aksi sosial kemasyarakatan dan gotong-royong.

"Baru tahun ini diselenggarakan di Kotamara. Yang mana di tahun-tahun sebelumnya kami selalu selenggarakan di Pantai Nirwana," tutup Akbar.

Artikel Terkait
Artikel Terkini
Pastikan Arus Barang Kembali Lancar, Menko Airlangga Tinjau Langsung Pengeluaran Barang dan Minta Instansi di Pelabuhan Tanjung Priok Bekerja 24 Jam
Umumkan Rencana Kedatangan Paus Fransiskus, Menteri Agama Dukung Penuh Pengurus LP3KN
Mendagri Tito Lantik Sekretaris BNPP Zudan Arif Fakrulloh Jadi Pj Gubernur Sulsel
Perayaan puncak HUT DEKRANAS
Kemendagri Tekankan Peran Penting Sekretaris DPRD Jaga Hubungan Harmonis Legislatif dengan Kepala Daerah
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas