Gaya Hidup

Cancer Prevention Event: Faith Over Fear

Oleh : hendro - Minggu, 09/02/2020 07:30 WIB

Istimewa

 

Jakarta, INDONEWS.ID - Kita semua terhubung antara satu dengan lainnya dalam memiliki harapan adanya cara yang lebih
baik dalam mencegah kanker. Sebuah harapan yang membagikan bebannya kepada kita semua, apakah kita adalah warga Jakarta, atau kota dan tempat lain di dunia ini.

Hari ini (9/2/2020) Rumah Sakit MMC  telah menyelenggarakan ACARA CANCER PREVENTION EVENT: FAITH OVER FEAR di Taman Suropati – Menteng. Melalui acara rutin #BINCANGSEHATDITAMAN Rumah Sakit MMC menunjukkan kepeduliannya akan gaya hidup masyarakat sehat dengan topik – topik kesehatan yang menarik.

Rumah sakit MMC, sebagai salah satu rumah sakit ternama yang memberikan layanan terbaik oleh Departemen Onkologi dan staf profesionalnya, berharap acara ini membawa pemahaman yang lebih baik tentang pencegahan kanker.

Tujuan dari acara #BINCANGSEHATDITAMAN #FAITHOVERFEAR ini terutama untuk memberikan pendidikan dan kesadaran akan gaya hidup sehat yang mengarah pada pencegahan berbagai macam penyakit termasuk kanker. Ucapan terima kasih untuk Ketua YKI dan Yayasan Kanker Indonesia atas dukungannya terhadap acara ini.

Menurut WHO, lebih dari 10 juta nyawa telah hilang oleh karena kanker pada tahun 2018, dan jumlah ini dapat tumbuh dalam angka yang bertambah secara tidak terduga setiap tahunnya. Setiap harapan akan berkurangnya jumlah kematian tahunan yang disebabkan oleh kanker memang merupakan harapan untuk hidup yang lebih panjang. Acara ini membahas tentang bagaimana hidup dengan gaya hidup yang lebih sehat untuk membunuh FEAR atau KETAKUTAN akan kanker pada masyarakat.

Om Indro dan putrinya Hada, yang telah diberikan kesempatan untuk mengucapkan beberapa kata telah menyentuh penonton dengan mengingatkan tentang orang – orang terdekat dalam hidupnya
yang meninggal oleh kanker. Om Indro menjadi representasi yang tepat akan betapa pentingnya untuk hidup sehat bebas dari kanker. Om Indro juga menyatakan bahwa kita tidak baik hidup dalam KETAKUTAN (FEAR) akan kanker tetapi baiknya hidup lebih baik dalam IMAN/PERCAYA (FAITH).

Secara jelas dan akurat, Om Indro berdiri tegar untuk mengirim pesan penting untuk pencegahan kanker: yaitu bersyukur dan selalu mengutamakan hidup. Gaya hidup yang sehat juga dipromosikan oleh beberapa komunitas yang turut hadir pada acara ini.

Ucapan terima kasih kepada Walikota Jakarta Pusat, komunitas sepeda brompton, komunitas skolari, komunitas pilates dan semua yang sudah mendukung terjadinya acara ini dengan sukses. Acara ini juga didukung oleh musik dari Taman Suropati Chamber dan Anela Kaylea Bondjol’s Youth Harp.

MMC bersama Salam Kreasi Indonesia sebagai organiser ACARA CANCER PREVENTION EVENT: FAITH OVER FEAR 2020 berharap acara ini menjadi bagian penting dalam mengedukasi masyarakat tentang kesadaran dan juga pencegahan kanker. #BINCANGSEHATDITAMAN

 

 

 

Artikel Terkait