INDONEWS.ID

  • Minggu, 08/07/2018 21:20 WIB
  • Kemenko PMK Kampanyekan Gerakan Ramah Lansia

  • Oleh :
    • hendro
Kemenko PMK Kampanyekan Gerakan Ramah Lansia
Menteri Kesehatan Nila F. Moeloek, Plt. Kepala BKKBN Sigit Priyohutomo, Deputi Menko PMK Bidang Penanggulangan Kemiskinan dan Perlindungan Sosial Tb. Ahmad Choesni hadiri peringatan HLUN

Jakarta, INDONEWS.ID -  Dalam rangka mengkampanyekan Gerakan Indonesia Ramah Lansia sebagai simbol dukungan dan perhatian khusus pemerintah bagi kaum lanjut usia di tanah air, Kemenko PMK bekerja sama dengan ILUNI FKUI dan PB Pergemi menggelar kegiatan Fun Walk Family Day Senior Citizen, Minggu (8/7/2018).

Kegiatan yang berlangsung pagi tadi dihadiri oleh Menteri Kesehatan Nila F. Moeloek, Plt. Kepala BKKBN Sigit Priyohutomo, Deputi Menko PMK Bidang Penanggulangan Kemiskinan dan Perlindungan Sosial Tb. Ahmad Choesni serta sekitar 400 peserta lainnya yang terdiri dari keluarga ILUNI FKUI, IP2K Kemenko PMK, Rektor UI, Dekan FKUI, Dekan FISIF, Ketua Pergemi, dan Pegawai Kemenko PMK.

Baca juga : Pos Fohuk Satgas Yonif 742/SWY Dampingi Petani Panen Kacang Tanah di Perbatasan RI-RDTL

Tema family Day senior citizen adalah Happy, Health and Harmony yang nyatanya juga sejalan dengan tema HLUN (Hari Lanjut Usia Nasional) 2018 yang baru saja berlangsung di Sleman; Lansia Sejahtera, Masyarakat Bahagia.

Melalui kegiatan Family Day diharapkan dapat mengingatkan masyarakat kembali untuk merevitalisasi nilai hakiki Hari Keluarga dan Hari Lanjut Usia Nasional.

Baca juga : Rayakan HUT Indonews.id ke-8, Pemred Asri Hadi Ajak Pembaca Setia Bantu Penderita Kanker di Indonesia, Begini Caranya!

Upaya ILUNI FKUI mensinergikan Hari Lanjut Usia Nasional 29 Mei dengan Hari Keluarga 2018 merupakan hal strategis yang memberi manfaat timbal balik yaitu bagi yang muda untuk dapat menghormati orang tua/Lansia, memahami cara menangani dan membuat mereka nyaman dalam kehidupan sehari-hari mereka.

Sementara bagi Lansia, kegiatan ini dapat memberikan mereka rasa disayangi, diberikan semangat   dan dukungan untuk menjaga tetap produktif dalam hidup mereka sehingga dapat memberikan manfaat bagi orang muda, dirinya, dan orang lain.

Baca juga : Sudah Dibatalkan MK, Partai Buruh Akan Gugat Aturan Pencalonan Pilkada

Sementara itu, Deputi Bidang Koordinasi Penanggulangan Kemiskinan dan Perlindungan Sosial Kemenko PMK,Tb. Ahmad Choesni dalam sambutannya menyampaikan bahwa tugas pemerintah adalah bagaimana teman-teman lanjut usia atau lansia bisa produktif, bisa bekerja sama dengan generasi kaum muda, sehingga Indonesia secara keseluruhan bisa tetap produktif dan tentunya ramah lansia.(hdr)

Artikel Terkait
Pos Fohuk Satgas Yonif 742/SWY Dampingi Petani Panen Kacang Tanah di Perbatasan RI-RDTL
Rayakan HUT Indonews.id ke-8, Pemred Asri Hadi Ajak Pembaca Setia Bantu Penderita Kanker di Indonesia, Begini Caranya!
Sudah Dibatalkan MK, Partai Buruh Akan Gugat Aturan Pencalonan Pilkada
Artikel Terkini
Pos Fohuk Satgas Yonif 742/SWY Dampingi Petani Panen Kacang Tanah di Perbatasan RI-RDTL
Rayakan HUT Indonews.id ke-8, Pemred Asri Hadi Ajak Pembaca Setia Bantu Penderita Kanker di Indonesia, Begini Caranya!
Pj Wali Kota Kediri: Yogyakarta Punya Malioboro, Kota Kediri Punya BrantasTic
Sudah Dibatalkan MK, Partai Buruh Akan Gugat Aturan Pencalonan Pilkada
Update Banjir Bandang di Agam, Korban Meninggal 19 Orang
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas