INDONEWS.ID

  • Selasa, 14/07/2020 09:54 WIB
  • Kontribusi Sektor Kelautan dalam Pemulihan Ekonomi Nasional

  • Oleh :
    • very
Kontribusi Sektor Kelautan dalam Pemulihan Ekonomi Nasional
Diskusi Kontribusi Sektor Kelautan dalam Pemulihan Ekonomi Nasional. (Foto: Ist)

Jakarta, INDONEWS.ID-- Pemerintah Joko Widodo memiliki target menjadikan Indonesia sebagai poros maritim dunia.

Betapa tidak, Indonesia merupakan sebuah negara kepulauan terbesar kedua di dunia. Lebih dari 21 persen penduduk Indonesia hidup dari hasil laut.

Baca juga : Berkah Ramadan, Persediaan Produk Industri Pengolahan Terserap Optimal Terutama di Pasar Domestik

Namun, sejak pandemi Covid 19 perekonomian mereka anjlok. Jalur ekspor tersendat, konsumsi rumah tangga menurun, rantai pasok terganggu.

Saat ini, kita tengah menunggu peran intervensi pemerintah, khususnya Kementerian Kelautan dan Perikanan dalam Pemulihan Ekonomi Nasional di bidang kelautan dan perikanan.

Baca juga : Masuk Tahun ke-17, Lesehan Enduro Kembali Hadir Temani Perjalanan Mudik Anda di Tahun 2024

Untuk itu, Menteri Kelautan dan Perikanan, Dr. Edhy Prabowo, M.M., M.B.A akan mengupasnya secara tuntas dalam diskusi publik bertajuk “Kontribusi Sektor Kelautan dalam Pemulihan Ekonomi Nasional”. Diskusi ini akan diselenggarakan pada Kamis, 16 Juli 2020, jam 19:00-21.00 WIB.

Dalam diskusi ini, Menteri Kelautan dan Perikanan juga akan membicarakan tentang kebijakan yang diambil dan dilakukan dalam pengelolaan kelautan dan perikanan. Misalnya, apa upaya yang dilakukan untuk mengembalikan anjloknya sektor kelautan kita akibat pandemi tersebut.

Baca juga : Menparekraf Dorong Dunia Usaha Manfaatkan KI Lokal dalam Strategi Branding dan Promosi

Diskusi ini juga akan dihadiri oleh Dekan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan IPB, Dr. Ir. Luky Adrianto, M.Sc sosok yang selama ini dikenal ahli di bidang sektor pembangunan kemaritiman. Luky sebagai akademisi akan banyak menyampaikan pandangan bagaimana pemulihan ekonomi di bidang maritim yang sebaiknya dilakukan pemerintah.

Tidak hanya itu, anggota DPR RI Komisi IV, Ir. Mindo Sianipar akan terlibat dalam diskusi ini. Sebagai anggota DPR pandangannya tentu akan melengkapi topik diskusi tersebut.

Serial Diskusi yang digelar oleh Sekolah Politik Indonesia – Yayasan Cemara Sembila Belas ini akan dimoderatori langsung oleh Deriktur Eksekutif Sekolah Politik Indonesia, Dr. Hendrasmo, MA.

Bagi yang berminat bisa mengikuti diskusi tersebut melalui Zoom Meeting https://us02web.zoom.us/j/6389380996?pwd=VXp0eWcxMk1SblhNZ3MvMDZ0b0FtUT09, meeting ID: 638 938 0996 dengan password: 192524. Selamat mengikuti. (Very)

Artikel Terkait
Berkah Ramadan, Persediaan Produk Industri Pengolahan Terserap Optimal Terutama di Pasar Domestik
Masuk Tahun ke-17, Lesehan Enduro Kembali Hadir Temani Perjalanan Mudik Anda di Tahun 2024
Menparekraf Dorong Dunia Usaha Manfaatkan KI Lokal dalam Strategi Branding dan Promosi
Artikel Terkini
Polda Metro Hentikan Penyidikan Kasus Aiman, ICJR Ingatkan Beberapa Kasus Lain yang Serupa
Berkah Ramadan, Persediaan Produk Industri Pengolahan Terserap Optimal Terutama di Pasar Domestik
Pj Bupati Maybrat Bahas Pengembangan Pertanian dengan Direktur Pembiayaan Pertanian, Kementerian Pertanian
Mendagri Minta Pj. Kepala Daerah Segera Penuhi Anggaran Pilkada 2024
Pj Bupati Maybrat Gelar Pertemuan dengan Dirjen Planologi Kehutanan dan Tata Lingkungan Kemen LHK
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas