INDONEWS.ID

  • Selasa, 04/08/2020 15:49 WIB
  • Mendagri Bersama Menteri Halim Iskandar Perkuat Gerakan Desa Aman Covid-19

  • Oleh :
    • Mancik
Mendagri Bersama Menteri Halim Iskandar Perkuat Gerakan Desa Aman Covid-19
Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Muhammad Tito Karnavian bersama Menteri Desa (Mendes) Halim Iskandar bekerja sama dalam mendorong gerakan Desa Aman Covid-19

Jakarta, INDONEWS.ID - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Muhammad Tito Karnavian bersama Ketua Umum Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Tri Tito Karnavian beserta Menteri Desa (Mendes) Halim Iskandar terus mendorong pelaksanaan gerakan Desa Aman Covid-19. Salah satunya melalui sosialisasi penggunaan masker secara masif di desa-desa.

Menurut Mendagri, gerakan penggunaan masker di desa-desa sebenarnya telah didorong oleh Menteri Halim Iskandar bersama seluruh jajaran Kementerian Desa. Adany kerja sama ini diperkuat untuk meningkatkan kembali kesadaran masyarakat dalam melaksanakan protokol kesehatan Covid-19 di desa masing-masing.

Baca juga : Mendagri Tekankan Perlunya Saling Percaya dalam Kerja Sama KPPU dan Kemendagri

"Pada hari ini spesifik kita membicarakan juga tentang membangun dan menggelorakan Desa Aman Covid-19 yang sebetulnya sudah sporadis dilaksanakan juga dan juga ada yang sudah terstruktur dilaksanakan oleh bapak Mendes yaitu "Desa Aman Covid-19", kita membuat basis pertahanan covid-19 itu di desa-desa dan kampung-kampung gitu," kata Tito pada konferensi pers di Kantor Kemendes, Kalibata, Jakarta Selatan, Selasa (04/08/2020).

Kemendagri sangat mendukung dan turut serta dalam menggaungkan program tersebut. Pasalnya perangkat desa masuk dalam struktur pemerintahan daerah yang dalam pembinaan dan pengawasan Kemendagri.

Baca juga : Sinergi dan Kolaborasi dalam Menjalankan Tugas, Menteri ATR/BPN Kunjungi Mendagri Tito Karnavian

"Namun program-program anggaran lain-lain itu diatur oleh Kementerian Desa, sehingga sejak awal memang kami sudah melakukan sinergi itu," tuturnya.

Mendagri juga sudah mewajibkan setiap desa untuk wajib pakai masker sehingga ada program-program pembagian masker. Salah satunya juga, dengan mendorong kepala daerah untuk membuat peraturan tentang kewajiban pakai masker dan didukung dengan Permendagri.

Baca juga : Lantik Pj. Gubernur Aceh, Mendagri Sampaikan Beberapa Pesan Penting

"Saya sudah mendorong rekan-rekan kepala daerah untuk membuat peraturan daerah tentang kewajiban penggunaan masker berikut sanksinya. Ada beberapa daerah yang sudah melakukan membuat Perda itu, tetapi saya juga sudah mengeluarkan surat edaran untuk daerah, untuk membuat Perda itu. Ada yang belum dan sedang kita dorong terus," ujarnya.

Selain itu, Ketua TP-PKK Tri Tito Karnavian siap laksanakan kepercayaan Presiden Joko Widodo terhadap TP PKK. Ia mendukung penuh all out jalankan program bagi masker secara door-to-door yang juga termasuk 10 program pokok TP-PKK khususnya program kesehatan. Namun, dengan adanya pandemi covid-19, program akan lebih dimasifkan.

"Kami para kader TP-PKK dari seluruh Indonesia untuk ikut mensosialisasikan pemakaian masker, dimana nanti para kader-kader kami akan melakukannya door-to-door. Tidak hanya membagikan masker, tapi juga mensosialisasikan bagaimana pemakaian masker yang benar dan apa gunanya masker tersebut," jelasnya.

Pada kesempatan tersebut, Mendes menyampaikan akan memfokuskan kegiatan bagi-bagi masker pada warga kurang mampu sehingga bantuan bisa dapat dirasakan. Sementara untuk kelas menengah diminta untuk melaksanakan pengadaan sendiri. Ia juga mengajak warga agar dapat bergotong royong berbagi masker.

"Makanya tadi sudah kita sepakati dan mulai hari senin kita akan masifkan sosialisasi ini dengan ke desa-desa agar di produksi masker sesuai dengan kapasitas warga miskin, pengangguran dan kelompok-kelompok marginal yang ada di desa," pungkasnya.*

 

Artikel Terkait
Mendagri Tekankan Perlunya Saling Percaya dalam Kerja Sama KPPU dan Kemendagri
Sinergi dan Kolaborasi dalam Menjalankan Tugas, Menteri ATR/BPN Kunjungi Mendagri Tito Karnavian
Lantik Pj. Gubernur Aceh, Mendagri Sampaikan Beberapa Pesan Penting
Artikel Terkini
Panglima TNI Hadiri Rapat Koordinasi di Kemenkopolhukam Bahas Situasi di Papua dan Permasalahan Tanah di Sumsel
Cegah Perang yang Lebih Besar, Hikmahanto Sarankan Menlu Retno untuk Telepon Menlu Iran Agar Tidak Serang Balik Israel
Menakar Perayaan Idulfitri dengan Kearifan Lokal Secara Proporsional
Pj Bupati Maybrat Sidak Kantor Distrik Ayamaru Jaya, Ini yng Dijumpai
Bahas Inklusivitas Keuangan hingga Stabilitas Geopolitik, Menko Airlangga Berbincang Hangat dengan Mantan Perdana Menteri Inggris Tony Blair
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas