INDONEWS.ID

  • Kamis, 25/02/2021 20:31 WIB
  • Kasus Penembakan di Cengkareng, Pangdam Perintahkan Pengawalan dan Jangan Terprovokasi

  • Oleh :
    • Ronald
Kasus Penembakan di Cengkareng, Pangdam Perintahkan Pengawalan dan Jangan Terprovokasi
Pangdam Jaya Dudung Abdurachman . (Foto : ist)

Jakarta, INDONEWS.ID - Pangdam Jaya Mayjen TNI Dudung Abdurachman meminta kepada seluruh jajarannya tidak terprovokasi dengan peristiwa penembakan di sebuah kafe RM di Cengkareng, Jakarta Barat.

"Saya tegaskan, seluruh (anggota TNI, red) jangan mudah terpengaruh oleh pihak-pihak yang akan memperkeruh suasana ini. Saya tegaskan, TNI-Polri tetap solid," tegas Dudung Abdurrachman dikutip website resmi Polda Metro Jaya, Kamis (25/2/2021).

Baca juga : Dandim 0504/JS: Tugas TNI Menjaga Netralitas, Tidak Mendukung Salah Satu Paslon

Pangdam juga meminta agar kasus ini terus dikawal permasalahan ini tetap pada hukum yang berkeadilan. Tak hanya itu, pihaknya juga meminta  seluruh personelnya tetap tenang, karena proses hukum akan dijalankan secara profesional.

Diketahui, pelaku yang merupakan anggota polisi berpangkat Bripka yang menewaskan salah satu prajurit TNI AD aktif. Pelaku melakukan aksinya di RM Cafe di Jalan Lingkar Luar Barat No 3A, RT 012/02, Kecamatan Cengkareng sekitar pukul 04:00 WIB. 

Baca juga : Pangdam Jaya Menghadiri Acara Peresmian Penggunaan Fasilitas Air Bersih Program Unggulan TNI AD

Peristiwa berawal saat pelaku yang diduga oknum polisi, selesai minum-minum di RM Cafe. Setelah itu, pelayan kafe memberikan tagihan hingga Rp 3,3 juta. Namun, pelaku tidak terima dengan tagihan yang diberikan pelayan itu dan cekcok pun terjadi.

Petugas keamanan kafe lalu menghampiri pelaku yang sedang ribut dengan pelayan. Tak disangka, pelaku mengeluarkan pistol dan menembak petugas keamanan kafe, kasir, dan salah satu oknum TNI.  

Baca juga : 4 Jabatan Strategis Kodam Jaya Diserahterimakan

Sementara itu, Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran berjanji penanganan akan dilakukan secara tegas dan cepat. 

"Kami akan menindak pelaku dengan tegas, akan melakukan penindakan hukum yang berkeadilan," kata Fadil, Kamis.

Fadil juga meminta maaf kepada para keluarga korban. Dia juga sudah berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait. (rnl)

 
Artikel Terkait
Dandim 0504/JS: Tugas TNI Menjaga Netralitas, Tidak Mendukung Salah Satu Paslon
Pangdam Jaya Menghadiri Acara Peresmian Penggunaan Fasilitas Air Bersih Program Unggulan TNI AD
4 Jabatan Strategis Kodam Jaya Diserahterimakan
Artikel Terkini
Jelang Musim Haji, MERS CoV di Arab Saudi Perlu Diwaspadai
PJ Bupati Maybrat Pantau Ujian Nasional 3 SD Terdalam di Aifat Utara
PNM Sosialisasikan Program Mekaar Pada Tokoh Masyarakat dan Pemuka Agama Serang
Pj Bupati Maybrat Hadiri Rapat Persiapan Penilaian Akreditasi Delapan Puskesmas
Peringatan Hari Pahlawan Nasional Kapitan Pattimura ke-207
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas