INDONEWS.ID

  • Kamis, 30/09/2021 13:31 WIB
  • Upaya Selamatkan Bangsa, TNI AL Vaksin Generasi Muda dan Sosialisasi Penerimaan Prajurit

  • Oleh :
    • luska
Upaya Selamatkan Bangsa, TNI AL Vaksin Generasi Muda dan Sosialisasi Penerimaan Prajurit

Ambon, INDONEWS.ID - Ratusan siswa-siswi pelajar Passo tampak antusias dan raut wajah gembira saat mengikuti serbuan vaksinasi. Pangkalan Utama TNI AL (Lantamal) IX vaksin siswa di Sekolah Pertanian Pembangunan Negeri Ambon Jl. Wolter Monginsidi Passo Ambon.  Provinsi Maluku. Kamis, (30/9/2021). 

Dengan menurunkan vaksinator dari Rumkital dr. FX SuhardjoSuhardjo dan Puskesmas Passo dengan target sebanyak 200 peserta dari siswa-siswi Sekolah Pertanian Pembangunan Negeri Ambon dan Sekolah Menengah Kejuruan 6 Ambon. Lantamal IX terus mendorong siswa untuk bersedia menjalani vaksin. 

Baca juga : TNI AL Terus Kuatkan Peran Masyarakat Kawasan Perbatasan

Yang spesial hari ini, selain pelaksanaan serbuan vaksinasi juga dilaksanakan sosialisasi penerimaan prajurit TNI Angkatan Laut. Hal tersebut dilakukan sebagai upaya untuk memberikan edukasi dan sosialisasi kepada generasi muda ikut bergabung dengan TNI AL. "Joint the navy to see the world' slogan dari TNI AL. Lantamal IX Halong Ambon merupakan tempat pendaftaran dan penerimaan daerah yang melaksanakan seleksi tingkat daerah untuk Calon Prajurit TNI Angkatan Laut. 

Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut IX Brigjen TNI (Mar) Said Latuconsina, M.M., M.T.,  menyampaikan ajakan untuk mengikuti vaksinasi dan hari ini kita juga memberikan sosialisasi penerimaan Prajurit TNI Angkatan Laut.  Dengan mengikuti vaksinasi itu, maka akan tercipta kekebalan kelompok atau herd immunity. Maka hal itu sama saja membuka peluang agar terwujudnya Pembelajaran Tatap Muka (PTM).

Baca juga : Semarakkan Sail Cendrawasih, Angkatan Laut Bhakti Sosial di Biak

Kepala Sekolah Pertanian Pembangunan Ambon A Tualepe, SSos., M.Si., mengucapkan terima kasih atas sumbangsih dari Lantamal IX sudah melaksanakan giat vaksin dan sosialisasi penerimaan Prajurit TNI AL kepada siswa-siswi SPP Ambon dan SMK  6 Ambon. 

Pemerintah menggencarkan program vaksinasi bagi pelajar untuk mendukung persiapan pelaksanaan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) terbatas di daerah. Vaksinasi penting untuk melindungi insan pendidikan dan keluarganya dari potensi paparan COVID-19. Melalui vaksinasi juga diharapkan dapat memberikan rasa aman bagi orang tua untuk mengirimkan putra-putri mereka kembali ke sekolah. (Lka)

Baca juga : TNI AL Kirim Delegasi Ikuti Kongres FDI Section of Defense Forces Dental Service di Sydney Australia
Artikel Terkait
TNI AL Terus Kuatkan Peran Masyarakat Kawasan Perbatasan
Semarakkan Sail Cendrawasih, Angkatan Laut Bhakti Sosial di Biak
TNI AL Kirim Delegasi Ikuti Kongres FDI Section of Defense Forces Dental Service di Sydney Australia
Artikel Terkini
Mendagri Resmi Lantik 5 Penjabat Gubernur, Ada Alumni SMAN 3 Teladan Jakarta
Mendagri Resmi Lantik 5 Penjabat Gubernur
Kak Wulan Bikin Petani Mawar Nganjuk Punya Harapan Baru
PNM Peduli, Gerak Cepat Bantu Bencana Banjir Bandang dan Lahar Dingin Sumatera Barat
Satgas Pamtas Sektor Timur Yonif 742/SWY Laksanakan Patroli di Perbatasan darat RI-RDTL
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas