INDONEWS.ID

  • Selasa, 25/01/2022 10:29 WIB
  • Wujudkan Tranformasi BUMN, Erick Thohir Hadiahi AO PNM dengan Beasiswa Raih Sarjana

  • Oleh :
    • Rikard Djegadut
Wujudkan Tranformasi BUMN, Erick Thohir Hadiahi AO PNM dengan Beasiswa Raih Sarjana
Direktur Utama PT Permodalan Nasional Madani (PNM) Persero Arief Mulyadi mendampingi Menteri BUMN Erick Thohir (Foto: Dok. PNM)

Jakarta, INDONEWS.ID - Usulan Menteri Badan Usaha Milik Negera (BUMN) Erick Thohir untuk memberikan apresiasi berupa beasiswa kepada account officer (AO) PT Permodalan Nasional Madani (PNM) berbuah hasil. Sejumlah AO, yang merupakan karyawan PNM kini menuntaskan pendidikan tingkat tingginya.

"Waktu itu saya bisikan ke Dirut PNM, AO saya kasih beasiswa. Maka itulah program beasiswa AO yang berprestasi," kata Erick Thohir di laman akun pribadi instagramnya yang diakses, Senin (24/1).

Baca juga : Erick Thohir Ajak Pemuda Bersatu untuk Menangkan Prabowo-Gibran

Gagasan tersebut muncul, saat PNM memberikan kesempatan kepada AO PNM berprestasi bertemu Erick Thohir beberapa waktu lalu. Program tersebut merupakan bagian dari transformasi BUMN di PT PNM.

Program beasiswa AO berprestasi tersebut kini memberikan hasil. Sejumlah AO PNM Kota Suka Bumi yang dahulu merintis karier di BUMN berhasil menuntaskan pendidikannya selama berkarier.

Baca juga : Prabowo Soal Dukungan Erick Thohir: Beliau Menteri

"Saya salut dan bangga dengan keuletan Teh Yuli. Ia sudah menjadi Kepala Cabang kantor PNM Kota Sukabumi di usianya yang masih 24 tahun sembari menyelesaikan pendidikan sarjananya. Begitu juga dengan kak Diah dan teh Ayu yang bisa menyelesaikan pendidikan sambil bekerja," ungkap Erick.

Erick juga turut memberikan apresiasi kepada seluruh AO Mekaar. Menurutnya, kinerja AO bisa menjadi contoh bagi para pemimpin BUMN.

Baca juga : Zulkifli Hasan: Cawapres Prabowo Diumumkan Malam Ini

"Teman-teman AO PNM Mekaar mengajarkan kita untuk tidak berhenti bermimpi dan berjuang mewujudkannya. Semoga perjuangan mereka bisa jadi inspirasi untuk kita semua," ungkapnya.

Mereka disebut Erick, ujung tanduk PNM. Hadirnya AO akan menjalin kolaborasi membentuk ekosistem ekonomi mikro di masyarakat.

"Adanya AO Mekaar dan ibu-ibu nasabah Mekaar ini adalah bentuk sinergi untuk memajukan ekonomi khususnya di bidang UMKM," tuturnya.

Hingga per 21 Januari 2021, PNM telah menyalurkan pembiayaan kepada nasabah PNM Mekaar yang berjumlah lebih dari 11 juta nasabah secara nasional. Saat ini PNM memiliki 2.985 kantor layanan di seluruh Indonesia yang melayani UMK di 34 Provinsi, 422 Kabupaten/Kota, dan 5.640 Kecamatan.*

Artikel Terkait
Erick Thohir Ajak Pemuda Bersatu untuk Menangkan Prabowo-Gibran
Prabowo Soal Dukungan Erick Thohir: Beliau Menteri
Zulkifli Hasan: Cawapres Prabowo Diumumkan Malam Ini
Artikel Terkini
Strategi Sukses dalam Mengimplementasikan HRIS di Perusahaan
Engelbertus Turot Asisten II Setda Kabupaten Maybrat Bantu Percepat Proses Akreditasi Puskesmas di Maybrat
Kabupaten Maybrat Rayakan HUT Ikatan Bidan Indonesia ke 73
Tingkatkan Layanan Bidang Kesehatan, Pj Gubernur Agus Fatoni Teken MoU Jejaring Pengampuan Layanan Prioritas Rumah Sakit
Perkuat Semangat Persaudaraan Antara Siswa, SMP Notre Dame Gelar Paskah Bersama dan Peringatan Hardiknas 2024
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas