INDONEWS.ID

  • Minggu, 24/07/2022 19:00 WIB
  • Letter of Collaboration (LoC) antara Universitas Utara Malaysia (UUM) dengan Politeknik STIA LAN Jakarta

  • Oleh :
    • luska
Letter of Collaboration (LoC) antara Universitas Utara Malaysia (UUM) dengan Politeknik STIA LAN Jakarta

Jakarta, INDONEWS.ID - Hari Minggu, 24 Juli 2022 telah berlangsung penandatangan LoC antara Universitas Utara Malaysia (UUM) dengan Politeknik STIA LAN Jakarta di Hotel Royal Kuningan, Jakarta Selatan. 

Pada kesempatan tersebut dari UUM dihadiri langsung oleh Naib Canselor (Rektor) UUM, Prof. Dr. Haim Hilman Abdullah beserta jajarannya, dan Politeknik STIA LAN Jakarta dihadiri oleh Direktur, Prof. Dr. Nurliah Nurdin, MA beserta para Wadir Direktur. Selain dengan Politeknik STIA LAN Jakarta, UUM juga melaksanakan penandatanganan LoC dengan 15 perguruan tinggi di Indonesia, yang dihadiri oleh pimpinan perguruan tinggi masing-masing, diantaranya: Universitas Negeri Jakarta, Universitas Brawijaya, Universitas Hasanudin, Universitas Muhammadiyah Jakarta dll. Menarik bahwa Politeknik STIA LAN Jakarta menjadi satu satunya Perguruan Tinggi berbentuk Politeknik diantara 15 universitas lainnya.

Baca juga : Tata Kelola Kebhinnekaan dalam merawat Keberagaman Agama, Budaya, Etnis, dan Gender di Indonesia

Dalam sambutannya Rektor UUM berharap agar LoC dapat berjalan dengan baik untuk kemajuan bersama. 

Di dalam kesempatan tersebut Haim Hilman Abdullah juga memaparkan tentang profil dan capaian UUM sebagai universitas global yang berhasil masuk dalam 500 kampus terbaik di dunia. 

Baca juga : Bupati Penajam Paser Utara: Bersinergi Membangun IKN Bersama Politeknik STIA LAN Jakarta

Haim juga mempersilakan masyarakat Indonesia untuk berkuliah di UUM dengan fasilitas mumpuni yang telah dimilikinya dan berharap kerjasama dapat diteruskan dalam program dan kegiatan yang nyata. Kolaborasi antara rumpun ini harus diperkuat dengan saling mendukung untuk kemajuan agar sama sama bisa saling belajar untuk menjadi world class university. (Lka)

Baca juga : Bantuan dari Politeknik STIA LAN Jakarta untuk Korban Gempa di Cianjur, Jawa Barat
Artikel Terkait
Tata Kelola Kebhinnekaan dalam merawat Keberagaman Agama, Budaya, Etnis, dan Gender di Indonesia
Bupati Penajam Paser Utara: Bersinergi Membangun IKN Bersama Politeknik STIA LAN Jakarta
Bantuan dari Politeknik STIA LAN Jakarta untuk Korban Gempa di Cianjur, Jawa Barat
Artikel Terkini
Gelar Rapat Koordinasi Nasional, Pemerintah Lanjutkan Rencana Aksi Perkebunan Kelapa Sawit Berkelanjutan
Pj Bupati Maybrat Diterima Asisten Deputi Bidang Pengembangan Kapasitas SDM Usaha Mikro
Pj Bupati Maybrat Temui Tiga Jenderal Bintang 3 di Kemenhan, Bahas Ketahanan Pangan dan Keamanan Kabupaten Maybrat
Mengenal Lebih Jauh Ayush Systems of Medicine India dan Perannya di WHO
Polda Metro Hentikan Penyidikan Kasus Aiman, ICJR Ingatkan Beberapa Kasus Lain yang Serupa
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas