INDONEWS.ID

  • Sabtu, 20/08/2022 19:03 WIB
  • Gelar Rembuk Daerah, KOBAR Jawa Tengah: Di Hati Rakyat Hanya Ada Pak Jokowi

  • Oleh :
    • very
Gelar Rembuk Daerah, KOBAR Jawa Tengah: Di Hati Rakyat Hanya Ada Pak Jokowi
Koalisi Bersama Rakyat (KOBAR) melaksanakan Rembuk Daerah dan Semarak Hari Kemerdekaan di Ungaran, Kabupaten Semarang. (Foto: Ist)

Jakarta, INDONEWS.ID - Bertepatan dengan Peringatan Hari Kemerdekaan ke-77 Republik Indonesia, Koalisi Bersama Rakyat (KOBAR) melaksanakan Rembuk Daerah dan Semarak Hari Kemerdekaan di Ungaran, Kabupaten Semarang.

Pada kegiatan tersebut, para peserta menandatangani petisi dukungan untuk mendesak Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) mendengar aspirasi rakyat dan melakukan sidang amandemen UUD 1945 untuk membahas perubahan periodesasi jabatan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dari yang awalnya dibatasi dua periode menjadi tiga periode.

Baca juga : Dikunjungi Menko PMK dan Mensos, Masyarakat Korban Banjir Bandang dan Longsor Terima Bantuan Dari Presiden Joko Widodo

"KOBAR akan terus mendorong agar Jokowi bisa dipilih kembali sebagai Presiden untuk ketiga kalinya karena keberhasilan yang telah dicapai dan masih banyaknya agenda pembangunan yang harus diselesaikan oleh beliau," ujar Yudi Hendrilia, Kordinator KOBAR Jawa Tengah, dalam keterangan resmi, Sabtu, 20 Agustus 2022.

KOBAR yang memiliki tagline #2024SetiaBersamaJokowi selama berbulan-bulan telah melakukan serangkaian pertemuan di puluhan kota di Indonesia. Menurut KOBAR, masih sangat banyak rakyat Indonesia yang berharap Presiden Jokowi dapat melanjutkan kepemimpinannya.

Baca juga : Dinas Peternakan dan Perikanan Kabupaten Maybrat Lakukan Study Tour ke Minahasa Tenggara

"Dalam Rembuk Daerah lalu dengan tema Menjaga Keberlanjutan Visi Pembangunan Jokowi Pasca 2024, kami sepakat bahwa walaupun saat ini sepertinya partai-partai sudah punya kandidat Presiden masing-masing, namun kami yakin rakyat masih ingin Pak Jokowi yang punya energi positif untuk terus melanjutkan visi pembangunannya," ungkap beliau.

KOBAR mengajak masyarakat Jawa Tengah dan seluruh rakyat Indonesia yang masih ingin kepemimpinan Presiden Jokowi berlanjut untuk dapat menyuarakan aspirasi ini melalui berbagai platform media dan juga datang ke Gedung MPR RI di Jakarta.

Baca juga : HUT Minahasa Tenggara ke 17, Pj Bupati Maybrat Saksikan Festival Benlak 2024 dan Makan Malam Bersama di Ranumboloy Water Park

"Mari kita satukan suara sehingga aspirasi ini dapat didengar oleh para anggota MPR, baik DPR dan DPD di daerah kita masing-masing. Seperti yang dinyanyikan oleh Farel Prayoga, ojo dibanding-bandingke, ora ono liyane. Di hati ini, hanya ada Pak Jokowi," pungkasnya.

Sugeng, salah satu peserta menyampaikan bahwa Presiden Jokowi selama ini terkhusus di masa pandemi COVID-19 telah banyak memberikan bantuan kepada rakyat kurang mampu.

"Pak Jokowi sangat peduli kepada rakyat kurang mampu. Kami berharap Pak Jokowi dapat terus memimpin Indonesia," ujarnya.

Puluhan peserta yang mencantumkan tanda tangannya pada spanduk besar menuliskan banyak harapan untuk Indonesia lebih baik di masa yang akan datang. Kegiatan Rembuk Daerah ini dihadiri juga oleh Deklarator Nasional KOBAR Alan Singkali.

"Rencananya KOBAR akan melaksanakan Rembuk Daerah di berbagai provinsi untuk menyolidkan barisan rakyat yang setia dan tegak lurus kepada Presiden Jokowi," pungkasnya. ***

Artikel Terkait
Dikunjungi Menko PMK dan Mensos, Masyarakat Korban Banjir Bandang dan Longsor Terima Bantuan Dari Presiden Joko Widodo
Dinas Peternakan dan Perikanan Kabupaten Maybrat Lakukan Study Tour ke Minahasa Tenggara
HUT Minahasa Tenggara ke 17, Pj Bupati Maybrat Saksikan Festival Benlak 2024 dan Makan Malam Bersama di Ranumboloy Water Park
Artikel Terkini
Dikunjungi Menko PMK dan Mensos, Masyarakat Korban Banjir Bandang dan Longsor Terima Bantuan Dari Presiden Joko Widodo
Direktur Indo Barometer M Qodari dan Demokrat Tanggapi Gugatan Uji Materi Dr Audrey Agar Pelantikan Prabowo Dipercepat
Mungkinkan Pelantikan Presiden dan Wapres Terpilih Bisa Dipercepat? Simak Penjelasannya!
WWF ke-10 di Bali, Deklarasi Menteri Resmi Diadopsi 133 Negara dan Organisasi Internasional
Dinas Peternakan dan Perikanan Kabupaten Maybrat Lakukan Study Tour ke Minahasa Tenggara
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas