INDONEWS.ID

  • Minggu, 20/11/2022 12:50 WIB
  • Rakyat Argentina Gelisah, Menanti Kesiapan Messi ke Laga Perdana

  • Oleh :
    • Rulin Purba
Rakyat Argentina Gelisah, Menanti Kesiapan Messi ke Laga Perdana
Lionel Messsi dalam program khusus bersama Jabier Hernandez. (Foto: nstionalnews)

indonews (Qatar) - Argentina adalah Lionel Messi, Messi adalah Argentina. Itu gambaran betapa sentral peran pemain PSG itu di timnas Argentina sebagai pemain maupun pemimpin lapangan.

Sayangnya, kebugaran Messi kembali jadi tanda tanya menyusul cedera saat latihan di Qatar, hanya beberapa hari jelang laga perdana melawan Arab Saudi, Selasa (22 November 2022). Benar Arab Saudi bukan lawan sepadan buat Argentina, tapi semua tahu betapa tekanan mental selalu berpengaruh pada laga perdana. 

Baca juga : Ambruk di Qatar, Cristiano Ronaldo Malah Melejit di Arab Saudi Hingga 2030

Wajar jika rakyat Argentina langsung waswas jika sang kapten tak ikut serta dalam pertandingan krusial itu. 

Cedera bintang klub PSG itu memang tak parah. Tapi, saat ia dipisahkan dan lakoni latihan tersendiri pada Sabtu (19/11) maka itu adalah pertanda Msssi tak sedang baik-baik saja. Apalagi, ia lakoni latihan ringan dengan pengawasan langsung dokter timnas, Javier Hernandez.

Baca juga : Kiper Argentina Dianggap Kurang Ajar, Prancis Layangkan Protes Resmi

Sehari sebelumnya Messi juga tak tampak dalam latihan. Ia dikabarkan punya program latihan khusus di arena  gym.

Bulan lalu Messi juga kudu menepi akibat vedera otot. Ia lantas dinyatakan fit dan masuk line up kala Argentina jalani laga uji ciba terakhir melawan timnas UEA di Abu Dhabi. Messi mencetak gol ke-91-nya untuk timnas pada laga yang mereka menangkan 5-0 itu.

Baca juga : 4 Tahun Lagi, 4 Negara Afrika Ini Bisa Tampil di Final Piala Dunia

Sejauh ini belum ada pernyataan resmi tim soal kebugaran Messi. Tapi, menilik program terpisah yang ia jalani dalam dua hari terakhir, tim tampak berusaha keras mempercepat recovery sang bintang agar siap merumput pada Selasa ini. (rnp)

 

 

 

 

 

 

Artikel Terkait
Ambruk di Qatar, Cristiano Ronaldo Malah Melejit di Arab Saudi Hingga 2030
Kiper Argentina Dianggap Kurang Ajar, Prancis Layangkan Protes Resmi
4 Tahun Lagi, 4 Negara Afrika Ini Bisa Tampil di Final Piala Dunia
Artikel Terkini
Ketua Pengadilan Negeri Batusangkar Dirikan Dapur dan Pendistribusian untuk Korban Banjir Bandang Tanah Datar
Aksi PNM Peduli Serahkan Sumur Bor Untuk Warga Indramayu Dan Tanam Mangrove Rhizophora
PTPN IV Regional 4 Jambi, Bantu Beras Warga Solok
Pastikan Arus Barang Kembali Lancar, Menko Airlangga Tinjau Langsung Pengeluaran Barang dan Minta Instansi di Pelabuhan Tanjung Priok Bekerja 24 Jam
Umumkan Rencana Kedatangan Paus Fransiskus, Menteri Agama Dukung Penuh Pengurus LP3KN
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas