INDONEWS.ID

  • Selasa, 26/09/2017 21:49 WIB
  • Ditetapkan Tersangka, Rita Widyasari: Saya Kaget Tapi Saya Akan Hadapi dengan Tenang

  • Oleh :
    • very
Ditetapkan Tersangka, Rita Widyasari: Saya Kaget Tapi Saya Akan Hadapi dengan Tenang
Bupati Kutai Kartanegara Rita Widyasari. (Foto: Kumparan.com)

Jakarta, INDONEWS.ID - Komisi Pemberantasan Korupsi menetapkan Bupati Kutai Kartanegara Rita Widyasari sebagai tersangka dugaan gratifikasi. Rita diduga menerima suap dan gratifikasi terkait izin tambang di daerah yang dipimpinnya.

Saat ditetapkan sebagai tersangka, Rita sedang berada di Jakarta untuk menghadiri sebuah acara.

Baca juga : Moeldoko: Tapera Bukan Potong Gaji, Bukan Iuran Tapi Tabungan

Saat dikonfirmasi terkait penetapan dirinya sebagai tersangka, Rita mengaku kaget. Apalagi dia merasa selama ini belum pernah diperiksa KPK.

"Saya kaget tapi saya akan hadapi dengan tenang," kata Rita seperti dilansir Kumparan.com.

Baca juga : Hukum Ditabrak, Universitas Trisakti Dirampas, Lonceng Kematian Dunia Pendidikan

Politikus Partai Golkar ini ditetapkan sebagai tersangka sejak 17 September 2017.

“Nanti diberi tahu detailnya, ini hanya penyelidikan biasa,” kata Wakil Ketua KPK Laode M Syarief.

Baca juga : Kunjungi Riau, Menteri ATR/Kepala BPN Dampingi Presiden RI Resmikan Jalan Tol Pekanbaru-Padang Ruas Bangkinang-XIII Koto Kampar

Meski telah ditetapkan sebagai tersangka, Rita tidak langsung ditangkap. Hingga sore ini dia masih bekerja seperti biasa. (Very)

 

Artikel Terkait
Moeldoko: Tapera Bukan Potong Gaji, Bukan Iuran Tapi Tabungan
Hukum Ditabrak, Universitas Trisakti Dirampas, Lonceng Kematian Dunia Pendidikan
Kunjungi Riau, Menteri ATR/Kepala BPN Dampingi Presiden RI Resmikan Jalan Tol Pekanbaru-Padang Ruas Bangkinang-XIII Koto Kampar
Artikel Terkini
Moeldoko: Tapera Bukan Potong Gaji, Bukan Iuran Tapi Tabungan
Berkunjung ke Pabrik Hyundai, Anak Yatim Saksikan Pembuatan Mobil Listrik
Hukum Ditabrak, Universitas Trisakti Dirampas, Lonceng Kematian Dunia Pendidikan
Penjabat (Pj) Bupati Maybrat Laporkan Hasil Capaian Kinerja Triwulan III Periode ke II ke Kemendagri
Duta Damai Garda Terdepan Tingkatkan Daya Tangkal dan Cegah Dini Radikal-Terorisme
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas