INDONEWS.ID

  • Senin, 02/10/2017 15:06 WIB
  • Mendagri Kecewa Pada Pihak-pihak Yang Selalu Hembuskan Isu PKI Jelang Pilpres

  • Oleh :
    • hendro
Mendagri Kecewa Pada Pihak-pihak Yang Selalu Hembuskan Isu PKI Jelang Pilpres
Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo. (ist)

Jakarta, INDONEWS.ID - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo mengaku kecewaa terhadap pihak-pihak yang menghembuskan isu PKI menjelang pelaksanaan Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019.

Tjahjo menegaskan, bahwa PKI sebagai organisasi terlarang. Sehingga jika ada indikasi PKI akan kembali bangkit di Indonesia, maka pemerintah akan melakukan tindakan tegas.

Baca juga : Pimpin Peringatan Hari Otonomi Daerah, Mendagri Tekankan soal Pembangunan Berkelanjutan Menuju Ekonomi Hijau

"Saya kira pernyataan kami harus sama dengan Presiden bahwa dengan Ketetapan MPRS (Tap MPRS Nomor 25 Tahun 1966 tentang Pembubaran PKI), maka tidak ada lagi pikiran, kekuatan, ideologi atau kelompok yang ingin membangkitkan PKI, " ujar Tjahjo di Jakarta, Senin (2/10/2017).

Menurut Tjahjo, sudah menjadi kesepakatan bersama baik oleh pemimpin negara dan berbagai elemen masyarakat mengenai dilarangnya PKI. Karena itu, kebangkitan PKI sebagai organisasi maupun ideologi pada prinsipnya tetap dilarang.

Tjahjo menegaskan jika hal ini perlu mendapat dukungan dari semua pihak. "Tidak hanya (tanggung jawab) TNI, Polri saja. Kalau emang ada indikasi kebangkitan PKI ya digebuk. Itu prinsip karena memang sudah jadi organisasi terlarang," tegasnya.(hdr)

Baca juga : Mendagri Ingatkan Pemda Terus Jaga Inflasi di Tengah Instabilitas Global
Artikel Terkait
Pimpin Peringatan Hari Otonomi Daerah, Mendagri Tekankan soal Pembangunan Berkelanjutan Menuju Ekonomi Hijau
Mendagri Ingatkan Pemda Terus Jaga Inflasi di Tengah Instabilitas Global
Buka SPM Awards 2024, Wamendagri Dorong Pemda Berikan Pelayanan Optimal bagi Masyarakat
Artikel Terkini
Ke Perbatasan Papua, BNPP Pastikan Pembangunan Infrastruktur Berjalan
Sri Agustin, Nasabah Mekaar Yang Dipuji Jokowi Berbagi Tips Eksis Jalani Usaha Sambel
DJP Jaksel II Resmikan Tax Center STIH IBLAM
Prof Tjandra: Lima Komponen Penting Pengendalian Malaria
Pimpin Peringatan Hari Otonomi Daerah, Mendagri Tekankan soal Pembangunan Berkelanjutan Menuju Ekonomi Hijau
Tentang Kami | Kontak | Pedoman Siber | Redaksi | Iklan
legolas