Masa depan yang melestarikan tradisi: Geberit merayakan hari jadi ke-150. Berawal dari usaha perseorangan, Geberit kini menjadi grup usaha global.

SINGAPURA, 16 April 2024 /PRNewswire/ -- Sejarah Geberit berawal pada tahun 1874 sebagai usaha perseorangan yang beroperasi di sebuah kota bersejarah di Swiss, Rapperswil. Tiga puluh tahun berselang, pendiri Geberit Albert Gebert merancang tangki berbahan kayu dengan lapisan timah didalamnya  (lead-lined wooden cistern). Kisah sukses ini berlanjut dengan penemuan tangki pertama yang berbahan plastik pada tahun 1952 dan tangki yang tersembunyi di dalam dinding (concealed cistern) pada tahun 1964. Kini, Geberit, berkantor pusat di Rapperswil-Jona, mempekerjakan lebih dari 10.000 orang di seluruh dunia dan memiliki 26 fasilitas produksi.

Keluarga Gebert - Foto keluarga pendiri perusahaan: Albert Gebert dan sang istri Josefina bersama kedua putranya Albert Emil (kiri) dan Leo, pada 1892
Keluarga Gebert - Foto keluarga pendiri perusahaan: Albert Gebert dan sang istri Josefina bersama kedua putranya Albert Emil (kiri) dan Leo, pada 1892

Pada tahun 2024, Geberit Group dapat mengenang sejarah perkembangan perusahaan selama 150 tahun terakhir. Sejak berdiri pada tahun 1874 di Rapperswil, Danau Zurich, Swiss, Geberit telah menjadi pionir di industri saniter. "Solusi sistem yang lengkap dari Geberit terus menjadi standar industri, baik pada masa lalu, masa kini, dan masa depan," ujar Christian Buhl, CEO, Geberit.

"150 Years of Tomorrow" – kualitas, inovasi, dan kemitraan selama 150 tahun

Instalatur, distributor besar , pemilik bangunan, dan konsumen akhir sudah mengandalkan keunggulan inovatif Geberit selama 150 tahun. "Membuat produk dengan mutu yang semakin baik menjadi kredo kami sejak awal. Dengan demikian, kami selalu memprioritaskan pelanggan," kata Christian Buhl.

Salah satu contoh dari keunggulan inovatif ini adalah concealed cistern (UP) buatan Geberit yang dilansir pada tahun 1964. Sekarang produk UP Geberit dan rangka instalasi Geberit Duofix berwarna biru telah menjadi standar di industri saniter.

DNA Perusahaan Geberit yang Stabil

Nilai-nilai dan tujuan Geberit sebagian besar tidak berubah selama 150 tahun terakhir: Sikap rendah hati, prioritas pada kualitas, dan upaya mengejar kesempurnaan masih menjadi ciri khas budaya perusahaan Geberit hingga saat ini. Usaha keluarga yang bersahaja pada masa lalu kini telah berkembang menjadi pemimpin pasar Eropa di segmen produk saniter. Hari ini, Geberit Group yang berskala global mempekerjakan lebih dari 10.000 pegawai dan mengelola 26 pabrik, empat di antaranya berada di luar Eropa.

Perayaan yang meriah

Geberit merayakan hari jadinya bersama pegawai, pelanggan, dan mitra. Berbagai kegiatan dan perayaan akan digelar sepanjang tahun. Geberit mengenang perjalanan selama 150 tahun terakhir dengan meluncurkan sebuah buku dan situs tentang sejarah perusahaan.

Informasi lebih lanjut dan foto-foto terkait dapat diakses di: www.geberit.com.sg/150

Tentang Geberit

Geberit Group yang berskala global adalah pemimpin pasar produk saniter asal Eropa. Dengan jangkauan luas di sebagian besar negara Eropa, Geberit meningkatkan nilai tambah teknologi saniter dan produk keramik kamar mandi. Jaringan produksi global Geberit terdiri atas 26 pabrik, empat di antaranya berada di luar Swiss. Geberit Group berkantor pusat di Rapperswil-Jona, Swiss. Didukung sekitar 11.000 pegawai di sekitar 50 negara, Geberit membukukan penjualan senilai CHF 3,1 miliar pada 2023. Saham Geberit terdaftar di Bursa Efek Swiss SIX, serta tercantum dalam SMI (Swiss Market Index) sejak 2012.

"The Phoenix" - tuas tangki berbahan kayu, ditemukan oleh Albert Gebert pada 1905, serta diproduksi pada 1909. Penemuan ini merupakan unsur penting dalam kesuksesan perusahaan.
"The Phoenix" - tuas tangki berbahan kayu, ditemukan oleh Albert Gebert pada 1905, serta diproduksi pada 1909. Penemuan ini merupakan unsur penting dalam kesuksesan perusahaan.

 

Produk "concealed cistern" pertama - Produk "concealed cistern" pertama dari Geberit (UP 15.000) dan produk "actuator plate" pertama dari Geberit yang dibuat pada 1964.
Produk "concealed cistern" pertama - Produk "concealed cistern" pertama dari Geberit (UP 15.000) dan produk "actuator plate" pertama dari Geberit yang dibuat pada 1964.