Sosial Budaya

Usai Natal, Polri Konsentrasi Amankan Sejumlah Objek Wisata

Oleh : very - Selasa, 26/12/2017 23:51 WIB

Polisi melakukan pengamanan di Kebun Binatang Ragunan, Jakarta Selatan. (Foto: Ist)

Jakarta, INDONEWS.ID - Kepolisian Republik Indonesia (Polri) dibantu TNI dan unsur pemerintah daerah berkonsentrasi mengamankan obyek wisata pada hari kedua usai perayaan Natal.

"Konsentrasi sekarang (hari kedua usai Natal) kami pada obyek wisata, pelabuhan, stasiun, bandara dan pusat perbelanjaan," kata Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigadir Jenderal Polisi M Iqbal di Jakarta Selasa (26/12/2017).

Iqbal mengatakan Polri menyebar sejumlah personel dibantu TNI dan masyarakat untuk menjaga dan mewaspadi potensi gangguan keamanan.

Iqbal mengatakan, obyek wisata di wilayah DKI Jakarta yang mendapat pengamanan antara lain Kebun Binatang Ragunan, Taman Impian Jaya Ancol dan Taman Mini Indonesia Indah (TMII).

"Polri hadir di tengah masyarakat tidak hanya momentum kejadian tapi saat tidak ada kejadian juga hadir," kata Iqbal.

Saat ini, kata Iqbal, arus lalu lintas di Jakarta dan sekitarnya dalam kondisi lengang karena banyak warga berlibur ke luar kota seperti Jawa Barat, Jawa Tengah dan Jawa Timur.

Walau demikian, hingga saat ini, tidak ada titik kemacetan lalu lintas saat liburan Natal dan Tahun Baru seperti Nagreg, Cikopo, pintu tol menuju Pantura, jalur Pantai Selatan.

Iqbal memperkirakan arus balik liburan Natal mulai terjadi pada Selasa (26/12) malam, namun jumlah kendaraan belum mencapai puncak.

Puncak arus balik diprediksi  terjadi pada 1 Januari 2018 usai masyarakat melaksanakan liburan Natal dan Tahun Baru.

Untuk itu, Polri, TNI dan pemerintah daerah telah berkoordinasi menempatkan personel dan strategi mengalihkan arus kendaraan saat terjadi kemacetan. (Very)

 

Artikel Terkait